McLaren Klaim Sudah Atasi Masalah Keandalan Mesin Mercedes

Penulis: Abdi Ardiansyah
Rabu 26 Jan 2022, 09:50 WIB
McLaren, Lando Norris

Lando Norris

Ligaolahraga.com -

Berita F1: Bos McLaren, Zak Brown, mengklaim bahwa timnya telah mengatasi masalah keandalan pada power unit Mercedes yang sempat membuat mereka was-was di F1 2021.

Mercedes diketahui terus bersaing ketat dengan Red Bull Racing pada kejuaraan F1 2021. Namun, serangkaian penalti grid jelang berakhirnya kejuaraan musim lalu memicu kekhawatiran akan daya tahan mesin.

Regulasi yang diterapkan pun membatasi tim-tim Formula 1 untuk menggunakan tiga mesin sepanjang musim 2021. Kendati demikian, kedua driver Mercedes, Lewis Hamillton dan Valtteri Bottas, terpaksa mengambil sejumlah suku cadang baru.

Bottas secara total mengganti komponen ICE (internal combustion engine) paling banyak dari semua pebalap. Sementara itu rekan setim Hamilton memakai lima buah.

Tim pelanggan mesin Mercedes, yakni McLaren, Aston Martin serta Williams juga terpaksa membuka segel power unit keempat pada paruh kedua F1 2021.

Dengan pembekuan mesin yang mulai dilakukan awal tahun ini, terdapat beberapa urgensi terhadap The Silver Arrows untuk segera menyelesaikan masalah keandalan agar tidak muncul problem serupa pada F1 2022.

Namun, jelang beberapa minggu sebelum dimulainya tes pramusim, McLaren rupanya sama sekali tak khawatir perihal isu keandalan power unit buatan Mercedes. Bahkan tim asal Inggris itu merasa percaya diri.

“Mereka merasa senang dengan perkembangan mesin,” kata CEO McLaren, Zak Brown, dikutip dari Motorsport.com.

“Kami beruntung memiliki keandalan yang baik tahun lalu. Seperti yang Anda ketahui, ada lebih dari sekadar power unit yang dapat diandalkan,” ia menambahkan.

“Saya kira orang-orang kami melakukan pekerjaan yang baik dengan power unit pada tahun pertama. Jadi, keandalan mungkin belum menjadi tingkat perhatian yang sama dengan kami seperti yang lain,” lanjutnya.

“Saya berbicara dengan Toto (Wolff, Team Principal Mercedes) tentang hal tersebut. Dan dia cukup optimistis,” ucap pria asal Amerika Serikat itu.

“Menurut saya, power unit sudah sedekat sebelumnya. Saya tidak khawatir,” jelasnya.

Tahun lalu, Toto Wolff mengungkapkan bahwa masalah pada mesin Mercedes adalah konsekuensi dari upaya super-agresif pabrikan asal Jerman itu untuk mengejar kekuatan Ferrari.

“Kami didorong sangat keras pada 2019, dan datang dengan power unit pada 2020 yang ada di sana. Tapi mungkin itu terlalu membebani kami,” ucap pria asal Austria itu.

“Jika Anda terus-menerus mengejar performa, terkadang keandalan tertinggal. Dan saya rasa inilah yang terjadi,” tutupnya.

Artikel Tag: McLaren, Mercedes, F1 2022

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/mclaren-klaim-sudah-atasi-masalah-keandalan-mesin-mercedes
857  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini