Max Verstappen Ingin Red Bull Kerja Keras Benahi Mobil

Penulis: Viggo Tristan
Rabu 13 Jan 2021, 23:59 WIB
Max Verstappen berharap mobil Red Bull bisa lebih cepat lagi.

Max Verstappen ingin Red Bull benahi kecepatan mobilnya untuk F1 2021. (Gambar: F1 Insider)

Ligaolahraga.com -

Berita F1 : Pebalap asal Belanda yaitu Max Verstappen berharap agar Red Bull bisa belajar dari pengalaman di musim 2020 lalu. Pihak tim masih butuh bekerja keras agar bisa membenahi permasalahan pada mobil.

Performa Red Bull di musim 2020 lalu memang tidak terlalu buruk. Akan tetapi, dengan kecepatan seperti itu, masih sulit bagi Max Verstappen untuk bisa menyaingi duo pebalap dari tim Mercedes AMG. Oleh karena itu, ia berharap agar pihak tim bisa membenahi mobil supaya jauh lebih kompetitif di musim 2021 mendatang. Verstappen ingin berduel lebih ketat dengan Lewis Hamilton ataupun Valtteri Bottas sehingga bisa membawa pulang gelar juara dunia. Ia sudah bosan terus menerus finish di bawah kedua pebalap tersebut.

"Saya harap tim ini bisa belajar dari pengalaman dan kesalahan dari musim lalu. Untuk awal musim baru nanti, saya berharap kami bisa menunjukkan performa lebih kuat," ucap Verstappen saat diwawancara.

"Kami semua tahu bahwa kami perlu bekerja keras pada liburan musim dingin untuk menjadi tim yang lebih baik dan kuat. Kami tidak bisa berpuas diri dengan pencapaian dari musim lalu. Kami masih punya banyak area yang perlu ditingkatkan lagi. Tidak hanya permasalahan mobil, tetapi beberapa hal lain seperti kekuatan dan kecepatan mesin juga," imbuh rekan setim terbaru dari Sergio Perez ini.

Artikel Tag: Max Verstappen, Red Bull, f1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/max-verstappen-ingin-red-bull-kerja-keras-benahi-mobil
883  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini