Wanda Icardi Cibir Kegagalan Argentina di Piala Dunia 2018

Penulis: Demos Why
Rabu 18 Jul 2018, 10:47 WIB
Wanda Icardi Cibir Kegagalan Argentina di Piala Dunia 2018

Mauro Icardi / FC Internazionale

Ligaolahraga.com -

Berita Piala Dunia: Istri Mauro Icardi, Wanda Icardi, mencibir kegagalan timnas Argentina pada gelaran Piala Dunia 2018 yang telah berlangsung di Rusia beberapa waktu yang lalu. Wanda menilai Jorge Sampaoli menjadi penyebab kegagalan La Albiceleste di Rusia yang salah satunya disebabkan tak memanggil Mauro Icardi.

Harus diakui bahwa Argentina di bawah arahan Sampaoli pada gelaran Piala Dunia 2018 di Rusia bermain sangta buruk. Datang sebagai salah satu tim unggulan dengan bintang utama yang dimiliki sekelas Lionel Messi, mereka justru harus susah payah hanya untuk lolos dari babak penyisihan grup.

Setelah hanya bermain imbang 1-1 saat melawan tim debutan, Islandia, Messi cs malah dibantai Kroasia pada laga kedua dengan skor telak 3-0. Hingga pada akhirnya mereka berhasil lolos ke babak 16 besar usai dengan susah payah mengalahkan Nigeria di laga terakhir grup dengan skor tipis 2-1. Pada babak 16 besar, langkah Argentina benar-benar terhenti di tangan Prancis setelah tumbang 4-3.

Wanda mengakui bahwa Argentina bermain sangat buruk di Piala Dunia. Hal tersebut disebabkan oleh kegagalan Sampaoli dalam menyusun skuat yang akan tampil di turnamen empat tahunan tersebut. Salah satu keputusan Sampaoli yang membuat Wanda kecewa dalah tak dipanggilnya Icardi. Padahal Icardi dianggapnya sebagai penyerang terbaik Albiceleste saat ini dan bisa membuat perbedaan saat dirinya bermain.

"Bukan sebuah kejutan ketika mengetahui Mauro tidak dibawa oleh Jorge Sampaoli ke Piala Dunia karena ia tahu ada pemain di sana yang layak untuk menyampaikan salam perpisahan bersama tim nasional karena melakoni Piala Dunia terakhir mereka," ujar Wanda kepada Gente.

"Mereka bermain buruk. Jika ingin berubah, kita butuh untuk memilih pelatih dengan karakter kuat yang tak membiarkan diri mereka dipengaruhi kala mengambil keputusan."

"Saya bahkan sudah berkata kepada Sampaoli jika Mauro adalah penyerang nomor 9 terbaik yang dimiliki Argentina saat ini dan ia juga menjadi seseorang yang bisa mengubah skuat ke arah yang positif. Ia adalah pemimpin, seorang kapten dan memiliki kepribadian yang positif," tutup Wanda.

Artikel Tag: Wanda Icardi, Mauro Icardi, Jorge Sampaoli, Inter Milan, Timnas Argentina, Piala Dunia 2018

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/wanda-icardi-cibir-kegagalan-argentina-di-piala-dunia-2018
1510  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini