Resmi Berpisah dengan Juventus, Allegri Diperebutkan Klub Top Eropa

Penulis: Rei Darius
Jumat 17 Mei 2019, 19:15 WIB
Resmi Berpisah dengan Juventus, Allegri Diperebutkan Klub Top Eropa

Allegri diincar oleh banyak klub top Eropa (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Ada sejumlah klub top Eropa yang dikaitkan dengan Massimiliano Allegri setelah Juventus resmi mengumumkan perpisahannya dengan sang pelatih, termasuk Galatasaray, Manchester United, Tottenham Hotspur, Bayern Munich dan Paris Saint-Germain.

Pernyataan yang resmi dirilis oleh Juve pada hari Jumat (17/5 pagi ini waktu setempat mengonfirmasi bahwa Allegri tidak akan tetap mengasuh Cristiano Ronaldo dan kolega untuk musim kompetisi 2019/2020 mendatang, pergi dengan menyisakan kontrak setahun lagi.

Beberapa opsi untuk masa depannya sudah disinggung sebelumnya, termasuk untuk kembali mengasuh mantan timnya, AC Milan, namun itu mungkin tidak akan terjadi musim depan.

PSG dan Bayern diyakini sedang berusaha mencari pelatih baru untuk musim depan setelah kesulitan untuk tampil baik di Liga Champions. Selagi Manchester United mulai menyesali keputusan mereka untuk mempermanenkan posisi Ole Gunnar Solskjaer sebagai pelatih.

Tottenham mungkin akan mencari pelatih baru setelah tampil di final Liga Champions, setelah Mauricio Pochettino pernah mengutarakan kemungkinannya untuk hengkang, terutama karena Juventus juga mengincar tanda tangan sang pelatih asal Argentina yang memiliki garis keturunan Turin tersebut.

Inter Milan belakangan kerap dikaitkan dengan Antonio Conte untuk menggantikan Luciano Spalletti, namun ia juga menjadi incaran bagi Si Nyonya Tua untuk kembali menjabat di posisi yang ditinggalkannya 2014 lalu. Sedangkan kandidat baru adalah Galatasaray, sebuah ide yang diutarakan oleh reporter Football Italia yang berfokus untuk Juventus, Andrea Montanari.

Artikel Tag: Massimiliano Allegri, Juventus

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/resmi-berpisah-dengan-juventus-allegri-diperebutkan-klub-top-eropa
7868  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini