Kylian Mbappe: Saya Tak Pernah Minta PSG Datangkan Pemain!

Penulis: Demos Why
Senin 14 Jun 2021, 11:00 WIB
Striker Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe.

Kylian Mbappe. (Foto: Matthieu Mirville/Icon Sport)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepakbola: Striker Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, kembali melontarkan pernyataan yang membuat telinga para petinggi Les Parisiens kembali panas. Apa yang dia katakan?

Belum lama ini Kylian Mbappe membuat pernyataan yang membuat telinga para petinggi Paris Saint-Germain panas terkait masa depannya di Parc des Princes. Meski Mbappe mengakui bahwa dirinya bahagia bersama Paris, namun dirinya mengaku tak yakin apakah Les Parisiens adalah tempat terbaik bagi dirinya. Mbappe mengaku belum memutuskan masa depannya di PSG lantaran ingin melihat seberapa ambisius klubnya saat ini untuk membangun tim dan menguasai sepakbola Eropa.

Pernyataan Mbappe lantas mendapatkan reaksi dari presiden klub, Nasser Al-Khelaifi, yang menegaskan bahwa tak ada satu pun pemain yang memiliki suara di bursa transfer. Komentar tersebut lantas kembali mendapatkan tanggapan dari Mbappe yang memastikan bahwa dirinya tak pernah meminta Les Parisiens untuk mendatangkan pemain atas masukan dari dirinya.

"Saya tidak tertarik [untuk membahas hal itu]. Saya di sini untuk bermain bersama Prancis. Yang terpenting untuk saat ini adalah timnas dan saya tidak ingin mengganggu tim," ujar Mbappe dilansir dari Goal International.

"Al-Khelaifi mengatakan saya tidak memiliki suara dalam urusan transfer? Saya akan menjawab itu. Saya tidak pernah meminta presiden atau [direktur olahraga] Leonardo untuk mendatangkan satu pemain."

"Saya hanya seorang pesepakbola yang sederhana. Saya harus puas dengan apa pun yang saya miliki di atas lapangan. Saya tidak pernah meminta satu pemain pun kepada PSG," pungkasnya.

Artikel Tag: Kylian Mbappe, Paris Saint-Germain

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kylian-mbappe-saya-tak-pernah-minta-psg-datangkan-pemain
3642  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini