Kuipers Terpacu Angkat Trofi Liga Pertamanya Bareng Persib

Penulis: M. Aldi
Kamis 23 Mei 2024, 01:00 WIB
Bek Persib, Nick Kuipers

Nick Kuipers ketika diwawancara

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Persiapan mulai dilakukan Nick Kuipers bersama Persib jelang laga final leg pertama. Maung Bandung ditunggu Madura United yang sukses menyingkrikan Borneo FC di semifinal.

Menurutnya persiapan yang pertama dilakukan adalah memantau peta kekuatan kubu lawan. Dari sejak laga semifinal, bek asal Belanda ini sudah menganalisis bagaimana permainan calon lawannya di partai puncak.

"Hingga saat ini semuanya masih tetap sama seperti pertandingan lainnya. Tentu saja kami menonton laga antara Madura dan Borneo, jadi kami juga harus siap untuk final. Tetapi tidak ada yang begitu spesial," ujar dia ketika diwawancara.

Motivasi untuk bisa keluar sebagai juara dikatakan Kuipers begitu besar. Karena ini kesempatan terbuka baginya untuk merasakan gelar juara pertama di liga Indonesia sejak gabung Persib pada 2019 lalu.

Menurutnya setiap musim selalu ada ambisi mendapat trofi. Saat ini, kesempatan ini sudah nyaris diraih karena tinggal dua laga final tersisa untuk memutus dahaga akan trofi bersama Maung Bandung.

"Ya tentu saja. Setiap tahunnya tentu saya memiliki motivasi untuk mendapatkan trofi. Tetapi untuk saat ini, kami sudah sangat dekat dan untuk sekarang kami tentu saja harus menang," jelasnya.

Kuipers mengatakan untuk bisa menang di final, tim yang dibelanya tidak akan meraihnya dengan mudah. Karena di matanya, Madura United adalah tim dengan kualitas bagus.

Namun di sisi lain, pemain Persib juga harus punya kepercayaan diri. Karena menurutnya kualitas skuat Maung Bandung juga tidak kalah, bahkan lebih bagus ketimbang sang lawan.

"Mereka menang dari Borneo, jadi tentu saja mereka adalah tim yang bagus. Mereka memiliki pemain yang berkualitas, tetapi kami juga punya kualitas lebih bagus dari mereka," jelas pemain 31 tahun ini.

"Jadi kami tentunya tidak menilai pertandingan ini akan mudah, apalagi final dan ini laga yang berbeda. Jadi kamu harus seratus persen siap," tukasnya.

Artikel Tag: Nick Kuipers, Persib, madura united

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kuipers-terpacu-angkat-trofi-liga-pertamanya-bareng-persib
255  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini