Target Beto Kawinkan Gelar Juara dan Top Skor di Piala Gubernur Kaltim

Penulis: Dayat Huri
Jumat 23 Feb 2018, 21:30 WIB
Target Beto Kawinkan Gelar Juara dan Top Skor di Piala Gubernur Kaltim

Alberto Goncalves/foto internet

Ligaolahraga.com -

Berita Piala Gubernur Kaltim 2018: Piala Gubernur Kaltim (PGK) merupakan salah satu turnamen pramusim yang cukup berkesan bagi penyerang Sriwijaya FC, Alberto Goncalves, setelah pada perhelatan edisi pertama 2016 lalu sukses merebut gelar top skor dengan torehan lima golnya.

Kembali ambil bagiannya Sriwijaya FC pada edisi kedua 2018 kali ini, penyerang yang baru saja menuntaskan proses naturalisasinya tersebut bertekad kembali mengulangi pencapaian yang diraihnya dua tahun silam.

Meski menegaskan tekadnya untuk kembali menjadi pencetak gol terbanyak pada PGK 2018 kali ini, Alberto Goncalves mengaku lebih mengutamakan kemenangan untuk tim ketimbang meraih penghargaan pribadi. Apalagi dua tahun lalu ketika Beto keluar sebagai top skor, Sriwijaya FC harus puas finish di peringkat empat.

"Saya masih ingat waktu itu saya top scorer, kami kalah dari Arema dan akhirnya jadi peringkat keempat," kata Beto seperti dinukilkan Super Skor.

Karena alasan itulah Beto menyebut dirinya akan lebih senang mengantarkan Laskar Wong Kito merebut gelar juara ketimbang mengulang kembali prestasinya dua tahun silam tapi timnya gagal keluar sebagai kampiun.

"Saya senang kalau top scorer, tapi saya selalu memiliki tujuan juara. Karena kita satu grup tim, kalau juara semua senang," kata Beto.

"Kalau top scorer, itu hadiah pribadi. Saya usaha fokus ke juara, jadi kalau bisa dua-duanya bisa top scorer dan juara, maka saya senang," pungkas pemain 36 tahun itu.

Di PGK 2018, SFC tergabung dalam grup B bersama Persebaya Surabaya, Persiba Balikpapan, dan Madura United. Pada pertandingan perdana, Sriwijaya FC akan berhadapan dengan tuan rumah Persiba Balikapapan di Stadion Batakan, Balikpapan, Sabtu (24/2) sore.

 

Artikel Tag: piala gubernur kaltim 2018, Alberto Goncalves, Sriwijaya FC, persiba balikpapan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/target-beto-kawinkan-gelar-juara-dan-top-skor-di-piala-gubernur-kaltim
1513  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini