Hasil Wimbledon: Denis Shapovalov Akhiri Perjalanan Andy Murray

Penulis: Dian Megane
Sabtu 03 Jul 2021, 10:23 WIB
Denis Shapovalov tembus pekan kedua Wimbledon untuk kali pertama

Denis Shapovalov [kiri] dan Andy Murray [kanan] usai lakoni babak ketiga Wimbledon 2021

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Denis Shapovalov menahan rasa tegangnya dengan baik demi melumpuhkan petenis yang telah dua kali menjuarai Wimbledon, Andy Murray di babak ketiga.

Dengan penuh percaya diri, petenis berkebangsaan Kanada memetik kemenangan impresif 6-4, 6-2, 6-2 atas Murray demi melangkah ke pekan kedua Wimbledon untuk kali pertama dalam kariernya.

Shapovalov merupakan salah satu petenis yang cukup menonjol di turnamen grass-court musim ini setelah ia melaju ke perempatfinal di Stuttgart dan semifinal di Queen’s Club. Ia membawa momentum tersebut dalam pertandingan pertamanya di lapangan utama Wimbledon melawan mantan petenis peringkat 1 dunia.

Petenis berkebangsaan Kanada menembakkan 45 winner, termasuk 13 ace dan mengamankan delapan dari sembilan break point yang ia hadapi dalam perjalanan memetik kemenangan.

“Saya pikir itu mungkin salah satu performa terbaik saya, bahkan di luar Wimbledon. Saya pikir, saya pastinya bermain tanpa cela kali ini dan sangat solid,” seru Shapovalov.

“Itu pengalaman luar biasa. Salah satu mimpi saya ketika tumbuh besar adalah bermain di lapangan utama Wimbledon. Saya telah melihat banyak legenda bermain di sana dan itu selalu menjadi salah satu tujuan besar saya.”

“Memasukinya dan bertanding melawan petenis seperti Andy yang juga salah satu legenda, dan mengalahkannya dengan permainan yang saya mainkan, itu sungguh mengagumkan bagi saya.”

Petenis unggulan kesepuluh menggunakan pukulan tangan kiri yang bervariasi demi mengacaukan gerakan Murray, memenangkan rally-rally yang lebih panjag, dan memancing 17 unforced error dari raket petenis tuan rumah.

Setelah membangun keunggulan meyakinkan 5-1 di set pertama, petenis berkebangsaan Kanada berada dalam bahaya dan rasa tegang pun mulai menyelimuti setelah Murray mendapatkan tiga peluang break point yang bisa membuat petenis tuan rumah menyamakan kedudukan 5-5. Tetapi petenis unggulan kesepuluh tetap tenang dan mengklaim set pertama dengan backhand winner.

Shapovalov meningkatkan level permainan sementara performa Murray malah menurun. Petenis unggulan kesepuluh mengawali set kedua dengan keunggulan 4-0. Kedua petenis harus berhenti sejenak di set kedua setelah atap di lapangan tersebut ditutup setelah kondisi yang semakin gelap.

Pada laga melawan Oscar Otte, petenis tuan rumah menggunakan jeda tersebut untuk kembali fokus dan bangkit untuk menang dengan lima set. Tetapi melawan Shapovalov yang memenangkan 100 persen poin dari servis pertamanya, petenis tuan rumah tidak bisa menemukan celah.

Dengan para penonton mendukungnya, Murray dengan dramatis memetik kemenangan atas Nikoloz Basilashvili dan Otte. Tetapi ia tidak mampu mengulangi pencapaian tersebut melawan petenis berkebangsaan Kanada pada laga pertamanya melawan petenis peringkat 20 besar di Wimbledon sejak ia mengalahkan empat petenis peringkat 20 besar untuk memenangkan gelar Grand Slam di London musim 2016.

Shapovalov yang mencatatkan 20-13 pada musim 2021 berkat kemenangan atas Murray, selanjutnya akan menantang petenis unggulan kedelapan, Roberto Bautista Agut yang mengalahkan petenis berkebangsaan Jerman, Dominik Koepfer dengan 7-5, 6-1, 7-6.

Artikel Tag: Tenis, wimbledon, Denis Shapovalov, Andy Murray, Roberto Bautista Agut

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/hasil-wimbledon-denis-shapovalov-akhiri-perjalanan-andy-murray
825  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini