Morbidelli Akui Akselerasi Motor Petronas Masih Kurang Mantap

Penulis: Viggo Tristan
Minggu 10 Feb 2019, 22:09 WIB
Morbidelli Akui Akselerasi Motor Petronas Masih Kurang Mantap

Franco Morbidelli merasa motornya masih miliki kelemahan di sektor akselerasi.

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP : Franco Morbidelli telah menjalani serangkaian tes pramusim MotoGP di Malaysia pada tanggal 6-8 Februari lalu. Setelah tes, Morbidelli mengakui bahwa motor Petronas yang ia tunggangi masih memiliki kelemahan yang cukup vital.

Menurut Morbidelli, kelemahan motor YZR-M1 yang ia gunakan terletak pada kekuatan akselerasi yang dianggapnya masih kurang mantap. Alhasil, Morbidelli tidak bisa meraih hasil optimal ketika tiga hari menjajal motornya di Sirkuit Sepang. Oleh karena itu, Morbidelli meminta kepada pihak Petronas untuk segera memperbaiki kelemahan di sektor akselerasi tersebut. Pasalnya, hal itu adalah hal yang penting untuk dapat memacu performanya hingga batas maksimal.

Namun, Petronas tidak perlu khawatir untuk bisa menyelesaikan permasalahan yang dialami Morbidelli tersebut. Mereka juga akan bekerja sama dengan tim pabrikan untuk mencari data-data yang juga diperoleh dari Maverick Vinales dan Valentino Rossi. Dengan adanya kerja sama dari banyak pihak, maka Petronas akan dapat memperbaiki kelemahan pada motornya dalam waktu cepat. Mereka juga percaya diri jika semua motor sudah akan sempurna sebelum seri pertama di GP Qatar mendatang.

“Akselerasi. Akselerasi, kami semua tahu itu adalah titik lemah tetapi kami terus membaik. Kami hanya perlu terus bekerja seperti ini karena kami telah melakukannya dengan baik bersama orang-orang Yamaha dan dengan dua pembalap lainnya (Rossi dan Vinales). Saya memberikan umpan balik dan saling membantu. Semoga kami semua dapat meningkatkan motor ini,” ujar Morbidelli.

Artikel Tag: MotoGP 2019, Petronas Yamah SRT, Franco Morbidelli

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/morbidelli-akui-akselerasi-motor-petronas-masih-kurang-mantap
5532  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini