Prediksi Susunan Pemain Milan Lawan Bologna, Pioli Pilih Konsisten

Penulis: Nur Afifah
Minggu 08 Des 2019, 21:05 WIB
Prediksi Susunan Pemain Milan Lawan Bologna, Pioli Pilih Konsisten

Krzysztof Piatek (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Allenatore AC Milan Stefano Pioli tampaknya lebih memilih konsisten dengan tidak mengubah starting XI untuk duel melawan Bologna Senin (9/12) dini hari nanti.

Rossoneri bakal menghadapi Bologna di Stadio Renato Dall'Ara dalam upaya melanjutkan kemenangan penting atas Parma akhir pekan kemarin. Karena itulah, Pioli bakal memilih menerapkan konsistensi.

Milan mendominasi pertandingan saat melawan Parma, namun gagal memaksimalkan peluang yang mereka miliki dan tampak kurang klinis dalam penyelesaian akhir. Kendati demikian, performa secara keseluruhan cukup positif dan mereka ingin melanjutkannya.

Menurut La Gazzetta dello Sport edisi Minggu (8/12) ini, Pioli tidak akan melakukan perubahan apapun dalam susunan pemainnya. 'Jangan memperbaiki yang tidak rusak', demikianlah sepertinya yang dipikirkan sang manajer.

Dengan kata lain, Krzysztof Piatek akan kembali mendapat peluang baru di lini serang dengan harapan mampu mengakhiri paceklik golnya selama ini. Sebagai tambahan, Franck Kessie juga bakal mempertahankan posisinya di lapangan tengah meski rumor yang beredar menyebutkan Rade Krunic, yang tampil apik belakangan ini, berpeluang menggantikan tempatnya.

Dengan saat ini duduk di peringkat 11 klasemen sementara Serie A, Milan harus memperbaiki posisi mereka jelang jeda musim dingin demi mendapat kepercayaan diri jelang bergulirnya paruh kedua musim ini.

Berikut adalah prediksi susunan pemain Rossoneri dalam duel kontra Bologna.

AC Milan XI (4-3-3): Donnarumma; Conti, Musacchio, Romagnoli, Hernandez; Kessie, Bennacer, Bonaventura; Suso, Piatek, Calhanoglu.

Artikel Tag: Stefano Pioli, Bologna, AC Milan, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/prediksi-susunan-pemain-milan-lawan-bologna-pioli-pilih-konsisten
2159  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini