Moise Kean Alami Masalah Otot, Dicoret dari Skuat Juventus Kontra Inter

Penulis: Rei Darius
Minggu 24 Okt 2021, 18:30 WIB
Moise Kean tak disertakan dalam skuat Juventus untuk hadapi Inter Milan.

Moise Kean absen untuk pertandingan Derby d'Italia (image: Juventus)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Moise Kean terpaksa absen saat Juventus melakoni laga bertajuk Derby d'Italia kontra Inter Milan di Stadio San Siro pada Senin (25/10) dini hari nanti WIB, lantaran mengalami masalah otot.

Tidak kecemasan mengenai kondisi sang striker timnas Italia setelah bermain sebagai pengganti dalam kemenangan 1-0 kontra Zenit St Petersburg pada pentas Liga Champions di tengah pekan.

Namun tiba-tiba saja, Massimiliano Allegri tidak memanggil pemain berusia 21 tahun tersebut dalam skuat yang diboyong olehnya ke Stadio San Siro pada akhir pekan ini.

Tidak ada kabar resmi dari klub mengenai kondisinya, namun jurnalis Goal Italia, Romeo Agresti, mengklaim bahwa Moise Kean mengalami kelelahan otot, dan karena itu diistirahatkan untuk laga bertajuk Derby d'Italia ini.

Namun demikian, Juventus sudah bisa memainkan kembali Paulo Dybala, yang mengalami masalah otot juga dalam pertandingan kontra Sampdoria pada tanggal 26 September lalu.

La Joya sudah kembali berlatih bersama skuat pada pekan ini, namun Allegri belum bisa menjamin akan memainkannya dalam pertandingan ini.

Adrien Rabiot, di sisi lain, sudah dinyatakan sehat setelah terinfeksi COVID-19, namun masih belum berlatih bersama tim dan Allegri memutuskan untuk meninggalkannya di Turin.

Ada warta bahwa Juve bisa menggunakan formasi 3-5-2 dalam laga ini untuk mengimbangi permainan Inter Milan yang mengandalkan sistem tersebut di bawah asuhan Simone Inzaghi.

Dengan demikian, Giorgio Chiellini bisa bermain sebagai starter, selagi Federico Chiesa atau Dejan Kulusevski akan menemani Alvaro Morata di lini serang.

Artikel Tag: Moise Kean, Juventus, Inter Milan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/moise-kean-alami-masalah-otot-dicoret-dari-skuat-juventus-kontra-inter
1115  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini