Maldini Yakin AC Milan Bisa Atasi Tekanan Untuk Raih Scudetto

Penulis: Rheza Hendrian
Senin 09 Mei 2022, 13:40 WIB
Paolo Maldini yakin bahwa AC Milan bisa mengatasi tekanan besar untuk merengkuh titel Scudetto musim ini / via Getty Images

Paolo Maldini yakin bahwa AC Milan bisa mengatasi tekanan besar untuk merengkuh titel Scudetto musim ini / via Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita Serie A: Direktur sekaligus legenda AC Milan yaitu Paolo Maldini, merasa optimis bahwa Rossoneri bisa mengatasi tekanan besar untuk merengkuh Scudetto musim ini.

Asa AC Milan untuk menggondol gelar jawara Serie A musim ini kian dekat setelah pada dini hari tadi pasukan Stefano Pioli sukses menggasak Hellas Verona 3-1 di Stadion Marcantonio Bentegodi.

Rossoneri pun kini masih nyaman duduk di puncak klasemen sementara, dengan keunggulan dua angka atas Inter Milan.

Meski begitu, tekanan jelas sekarang ada di kubu Milan karena di dua laga terakhir Rossoneri harus berjumpa tim kuat yakni Atalanta dan Sassuolo.

Paolo Maldini mengakui jika dua laga terakhir kontra Atalanta dan Sassuolo akan menjadi pertandingan yang sulit bagi Il Diavolo Rosso.

Kendati demikian legenda klub berusia 53 tahun ini yakin bahwa timnya bisa mengatasi tekanan besar, untuk merengkuh juara Serie A pertama kalinya dalam 11 tahun terakhir.

"Kita kian dekat (untuk meraih Scudetto) karena pertandingan tinggal menyisakan dua laga lagi," ucap Maldini kepada Milan TV.

"Dua laga nanti jelas bukan laga yang mudah bagi kami. Namun keduanya sama levelnya seperti pertandingan malam ini yang berhasil kita menangkan."

"Melawan Atalanta, kami nanti akan bermain di San Siro dengan dukungan penuh dari para tifosi."

"Tekanan tentu saja ada di pundak kami, namun saya yakin kita bisa mengatasi hal itu," tutup Maldini.

Artikel Tag: AC Milan, Paolo Maldini, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/maldini-yakin-ac-milan-bisa-atasi-tekanan-untuk-raih-scudetto
1532  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini