Grup A2 UEFA Nations League: Belgia Pastikan Inggris Takkan Lolos

Penulis: Rei Darius
Senin 16 Nov 2020, 09:44 WIB
Inggris ditaklukan Belgia pada laga UEFA Nations League.

Dries Mertens mencetak gol untuk Belgia ke gawang Inggris (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Inggris tidak mungkin lagi untuk lolos ke putaran final UEFA Nations League, setelah ditekuk oleh Belgia, selagi Denmark masih punya kans setelah mengalahkan Islandia pada pertandingan pekan kelima Grup A2, Senin (16/11) dini hari tadi WIB.

Sebelumnya, The Three Lions berada di peringkat ketiga klasemen sementara Grup A2, setelah mengumpulkan tujuh poin dari empat pertandingan, dengan The Red Devils bertindak sebagai pemuncak dengan raihan sembilan poin.

Dengan jarak hanya dua poin saja dan dua pertandingan tersisa, maka sangat mungkin bagi tim asuhan Gareth Southgate untuk melangkahi Belgia di posisi puncak klasemen sementara. Namun ternyata yang terjadi tidak demikian.

Dalam pertandingan yang digelar di King Power Stadion At Den Dreef semalam, Inggris ditekuk dengan skor 0-2 berkat gol-gol dari Youri Tielemans pada menit ke-10 dan Dries Mertens pada menit ke-23.

Meskipun bermain sebagai tim tamu, sang juara dunia satu kali mendominasi peluang dengan menciptakan 16 kali tembakan, meski hanya tiga di antaranya yang mengarah ke gawang.

Skuat besutan Roberto Martinez juga mencatatkan tiga kali tembakan tepat sasaran, namun dari jumlah percobaan yang hanya separuhnya dari sang lawan, yaitu delapan.

Dengan kekalahan ini, maka Inggris harus rela menerima keadaan karena tidak mungkin lagi mengejar ketertinggalan lima poin dari Belgia untuk meraih tiket lolos ke putaran final UEFA Nations League, yang tinggal menyisakan satu pertandingan lagi.

Namun tiket lolos belum dipastikan, karena Denmark menang dengan skor 2-1 atas Islandia di Parken Stadium berkat sepasang gol penalti yang diciptakan oleh gelandang Inter Milan, Christian Eriksen.

Gol pembuka tercipta pada menit ke-12, dan gol kemenangan diciptakan dengan dramatis pada masa injury time babak kedua, setelah Vidar Orn Kjartansson menyeimbangkan skor pada menit ke-85.

Negara Skandinavia tersebut kini duduk di peringkat kedua klasemen sementara Grup A2, dengan koleksi 10 poin dari lima kali bertanding. Mereka akan memiliki kesempatan merebut tahta pemuncak jika mampu mengalahkan Belgia pada pertandingan penutup di King Power Stadion At Den Dreef.

Laga itu akan digelar pada hari Kamis (19/11) dini hari WIB, waktu yang sama dengan pertandingan antara Inggris kontra Islandia di Wembley, yang sudah tidak menentukan apa-apa lagi.

Hasil pertandingan Grup A2 UEFA Nations League, Senin (16/11) dini hari WIB.

Belgia 2-0 Inggris — (Youri Tielemans 10', Dries Mertens 23')

Denmark 2-1 Islandia — (Christian Eriksen 12' [p] 90+2' [p]; Vidar Orn Kjartansson 85')

Artikel Tag: Inggris, Belgia, UEFA Nations League, Denmark, Islandia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/grup-a2-uefa-nations-league-belgia-pastikan-inggris-takkan-lolos
1146  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini