Dua Alasan Ini Bikn Milan Rela Biglia Hengkang dengan Status Bebas Transfer

Penulis: Nur Afifah
Sabtu 16 Nov 2019, 20:45 WIB
Dua Alasan Ini Bikn Milan Rela Biglia Hengkang dengan Status Bebas Transfer

Lucas Biglia (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Terdapat dua alasan utama mengapa AC Milan bakal membiarkan Lucas Biglia meninggalkan klub dengan status bebas transfer Juni mendatang.

Posisi regista merupakan salah satu yang kerap berganti sepanjang beberapa pekan pertama musim ini menyusul kedatangan Ismael Bennacer dari Empoli pada jendela transfer musim panas kemarin.

Kendati demikian, pemain internasional Aljazair tersebut telah tampil sebagai starter dalam beberapa pertandingan terakhir Rossoneri dan berhasil mempertontonkan performa impresif selama prosesnya, hingga akhirnya membuat Biglia tergeser dari starting XI klub.

Akan tetapi, menurut kabar dari Calcio Mercato, Biglia akan menggantikan Bennacer dengan turun sejak menit awal pada duel kontra Napoli setelah jeda internasional kali ini lantaran nama kedua harus menjalani sanksi larangan bertanding, dan ia pun memendam keinginan kuat untuk balas dendam.

Meski demikian, tidak ada perkembangan menjanjikan terkait pembaharuan kontrak mantan bintang Lazio tersebut mengingat Milan tidak menyusun jadwal apapun untuk pertemuan dengan agennya, sebuah tanda serius bahwa ia akan meninggalkan klub di penghujung musim ini dengan status bebas transfer.

Biglia akan menginjak usia 34 tahun pada Januari mendatang dan ia saat ini mengantongi bayaran 3.5 juta euro atau Rp56 miliar per tahun, dua fakto yang diklaim membuat pemilik klub Elliott Management ingin mengakhiri kerjasama dengan sang pemain.

Elliott sendiri telah menerapkan kebijakan pembentukan skuat dengan fokus pada pengembangan pemain-pemain muda dengan potensi menjanjikan.

Artikel Tag: Lucas Biglia, AC Milan, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dua-alasan-ini-bikn-milan-rela-biglia-hengkang-dengan-status-bebas-transfer
2350  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini