Berhasil ke Semifinal UCL, Nagelsman: RB Leipzig Tak Kehilangan Sosok Werner

Penulis: A Mahfuda
Jumat 14 Agu 2020, 23:17 WIB
Berhasil ke Semifinal UCL, Nagelsman: RB Leipzig Tak Kehilangan Sosok Werner

Timo Werner (Sumber: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Julian Nagelsman mengklaim bahwa dirinya selalu tahu bahwa tim RB Leipzig melawan Atletico Madrid tidak akan kehilangan sosok Timo Werner, yang kini telah bergabung dengan Chelsea.

Pemain internasional Jerman itu bergabung dengan The Blues bulan lalu setelah Frank Lampard memanfaatkan langkah Liverpool untuk mundur dari perburuan salah satu penyerang paling diminati di Eropa tersebut.

Werner sangat ingin bertemu dengan rekan setim barunya secepat mungkin, meski itu harus mengorbankan kemungkinan untuk memenangkan Liga Champions musim ini dengan RB Leipzig.

Pasukan Nagelsman tersebut kembali mengacaukan berbagai prediksi di perempat final pada Jumat (14/8) dini hari tadi dengan mengalahkan Atletico Madrid 2-1, dan Nagelsman yang berusia 33 tahun kini jadi pelatih termuda yang pernah lolos ke semifinal.

“Ateltico tidak akan jadi lawan terbaik untuk Timo Werner karena tidak ada banyak ruang di belakang garis permainan,” kata Nagelsman usai pertandingan.

“Itulah mengapa kami bermain dengan tiga gelandang ofensif untuk menciptakan ruang.”

Mereka akan berhadapan dengan PSG pekan depan di semifinal, yang mana itu merupakan prestasi luar biasa bagi klub yang baru berdiri selama 11 tahun.

“Klub telah berkembang sangat cepat,” tambah Nagelsman. “Kami mencapai Bundesliga dan sekarang lolos ke Liga Champions tiga kali. Kami masih di Liga Champions. Perkembangannya lebih cepat dari biasanya.”

“Emosi yang luar biasa bagi klub dan tim kami. Sebagai seorang manajer, Anda harus melihat ke depan. Kami harus mempersiapkan pertandingan berikutnya.”

Artikel Tag: timo werner, Chelsea, rb leipzig

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berhasil-ke-semifinal-ucl-nagelsman-rb-leipzig-tak-kehilangan-sosok-werner
2070  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini