Macau Black Bears Perpanjang Kontrak Dua Pemain Asingnya

Macau Black Bears perpanjang kontrak Anthony Tucker dan Mikh McKinney. (sumber gambar : mainbasket.com)
Berita Basket Asia: Macau Black Bears atau yang dulunya lebih dikenal dengan tim Chongson Kung Fu melakukan persiapan matang jelang ABL musim 2018-2019 mendatang. Untuk itu, mereka telah mengikat dua pemain asingnya dengan kontrak baru.
Setelah berpindah ke kota Macau untuk markas mereka, Black Bears langsung memberikan perpanjangan kontrak kepada Mikh McKinney dan Anthony Tucker. Keduanya memang pemain yang begitu berjasa dalam membawa Black Bears tampil impresif di musim lalu. Namun sayang, langkah mereka harus terhenti di babak semifinal setelah tak mampu menghentikan Mono Vampire. Merasa kedua pemainnya membawa dampak positif, Black Bears enggan melepasnya ke klub lain. Selain sudah terbukti, mencari pemain asing baru akan menjadi tantangan tersendiri bagi manajemen tim jika mereka melepas keduanya.
Performa Tucker dan McKinney dalam tim memang sudah tidak perlu diragukan lagi. Tucker hampir selalu menjadi ujung tombak tim di setiap pertandingan. Catatan statistiknya juga tergolong impresif dengan rata-rata 22 poin, 8 rebound, dan 7 assist per pertandingan. Berkat penampilannya tersebut, Tucker juga dianugerahi gelar 'World Import MVP'. Penampilan McKinney juga tak kalah apik dengan milik Tucker. Bedanya, McKinney masih memiliki darah keturunan Asia sehingga membuatnya masuk sebagai 'heritage import' atau pemain asing yang masih memiliki darah Asia. Mengikuti jejak Tucker, McKinney juga berhasil memenangi gelar 'Heritage Import MVP'. Kelincahannya dalam menerobos pertahanan lawan membuat Black Bears cukup mudah dalam meraup kemenangan.
Artikel Tag: abl, Macau Black Bears, Chongson Kung Fu, Anthony Tucker, Mikh McKinney
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/macau-black-bears-perpanjang-kontrak-dua-pemain-asingnya
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini