Berita Sepak Bola Nasional: Rekrutan Baru Semen Padang Harus Berjiwa Petarung

Penulis: Dayat Huri
Senin 02 Jan 2017, 22:00 WIB
Berita Sepak Bola Nasional: Rekrutan Baru Semen Padang Harus Berjiwa Petarung

Kapten Semen Padang sebut pemain baru harus berjiwa petarung

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Sepak Bola Nasional: Kapten Semen Padang, Hengki Ardiles menyampaikan harapannya terhadap pemain-pemain yang nantinya direkrut manajemen untuk mengarungi kompetisi resmi musim depan. Menurutnya, siapapun pemain yang nanti diikat manajemen, haruslah pemain yang memiliki jiwa petarung. Karena hal itu sudah menjadi ciri tim Semen Padang.

“Saya berharap, manajemen bisa mendapatkan pemain berjiwa petarung, seperti yang sebelum-sebelumnya. Karena berjiwa petarung adalah salah satu ciri pemain Semen Padang,” sebut Hengki saat dihubungi, Senin (2/1).

Sebagai pemain paling senior di Semen Padang, kontrak Hengki  bersama tim yang didanai pabrik semen pertama di Indonesia dan Asia Tenggara itu memang sudah dipastikan bakal diperpanjang untuk satu musim ke depan.

Meski berstatus sebagai kapten tim yang sepanjang Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 hampir selalu menjadi pilihan utama Nilmaizar di sisi kanan pertahanan Semen Padang, Hengki mengaku belum tahu sama sekali, siapa pemain-pemain yang akan direkrut Kabau Sirah(julukan Semen Padang) dalam mengarungi kompetisi musim depan.

“Yang pasti saya belum tahu siapa pemain yang akan bergabung. Tapi, mudah-mudahan manajemen bisa mendapatkan pemain yang sesuai dengan program dan skema pelatih,” kata pemain yang tengah menjalani liburan di kampung halamannya tersebut.

Sebelumnya, manajemen Semen Padang baru memperpanjang kontrak 16 pemain lama untuk mengarungi kompetisi resmi musim 2017. Karena itu, bisa dipastikan pihak manajemen masih akan berusaha merekrut beberapa pemain baru selama libur kompetisi sekarang guna  melengkapi skuat tim yang didanai pabrik semen pertama di Indonesia dan Asia Tenggara tersebut.

Riak-riak rumor terkait beberapa pemain yang tengah didekati Semen Padang memang mulai muncul ke permukaan, tapi sampai sekarang belum ada konfirmasi pasti dari pihak menajemen yang sepertinya memilih melakukan pendekatan dalam sunyi tanpa hiruk pikuk media.

Sejauh ini, manajemen tim masih belum mau membuka nama-nama pemain yang tengah diincar maupun yang sudah berhasil diikat. Direktur Teknik (Dirtek) Semen Padang, Iskandar Z Lubis, yang sering mendapat pertanyaan awak media terkait upaya perekrutan pemain, baru mengatakan, kalau tim tengah bergerak di bursa dan untuk nama-nama baru akan diumumkan pertengahan Januari mendatang. 

Artikel Tag: TSC A 2016, transfer, kapten, Semen Padang, Hengki Ardiles, Nilmaizar

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-sepak-bola-nasional-rekrutan-baru-semen-padang-harus-berjiwa-petarung
2040  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini