Harus Hadapi Pisau Bedah, Marketa Vondrousova Batal Turun Di French Open

Penulis: Dian Megane
Selasa 17 Mei 2022, 20:07 WIB
Marketa Vondrousova batal tampil di French Open usai jalani operasi

Marketa Vondrousova

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis berkebangsaan Ceko, Marketa Vondrousova terpaksa mengundurkan diri dari French Open yang akan digelar pekan depan usai menjalani proses yang ia sebut operasi kecil.

Runner up French Open musim 2019 menjalani prosedur pada pergelangan tangan kiri setelah mengalami rasa nyeri yang kembali menghantui. Ia memutuskan untuk berada di meja operasi setelah mengikuti konsultasi medis dan setelah itu menjalani rehabilitasi.

French Open musim ini akan menjadi Grand Slam pertama yang petenis peringkat 35 dunia lewatkan sejak US Open musim 2019 ketika ia juga mundur akibat cedera pergelangan tangan.

“Beberapa pekan terakhir sama sekali tidak mudah, saya mengalami rasa nyeri yang kembali menyerang pada pergelangan tangan saya,” tulis Vondrousova melalui Instagram.

“Setelah bertemu beberapa dokter, saya memutuskan untuk menjalani operasi kecil ini, agar saya bisa bermain dengan bebas rasa nyeri. Saya akan tetap berpikir positif selama pemulihan dan tidak sabar untuk bisa kembali ke lapangan.”

Petenis berusia 22 tahun terakhir kali berkompetisi di Stuttgart Open ketika ia kalah di babak pertama dari petenis berkebangsaan Tunisia, Ons Jabeur. Sejauh ini pada musim 2022, ia telah mencatatkan 13-5 dengan pencapaian terbaik adalah melenggang ke semifinal di Dubai sebagai qualifier. Ia juga lolos ke babak keempat di Indian Wells dan mengalahkan petenis berkebagnsaan Inggris, Emma Raducanu di Billie Jean King Cup (Fed Cup).

Mantan petenis peringkat 1 dunia junior, Vondrousova pernah menghuni peringkat tertinggi dalam kariernya sampai saat ini ketika ia menduduki peringkat 14 dunia. Sejauh ini dalam kariernya, ia baru memenangkan satu gelar turnamen WTA yang ia klaim pada musim 2017 di Lugano Open, Swiss. Tetapi ia menorehkan salah satu pencapaian memukau ketika ia lolos ke final Olimpiade Tokyo sebelum kalah dari petenis berkebangsaan Swiss, Belinda Bencic. Selain itu, total ia telah mengklaim enam kemenangan atas petenis peringkat 10 besar.

Petenis lain yang diragukan akan berkompetisi di French Open adalah juara bertahan Barbora Krejcikova yang belum melakoni pertandingan sejak Februari lalu akibat cedera siku. Tetapi ia masih ada dalam daftar petenis yang akan berpartisipasi di Grand Slam yang digelar di ibukota Perancis tersebut.

Artikel Tag: Tenis, French Open, Marketa Vondrousova

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/harus-hadapi-pisau-bedah-marketa-vondrousova-batal-turun-di-french-open
1057  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini