Andrey Rublev Merasa Khawatir Bahwa Ia Hanya Beruntung

Penulis: Dian Megane
Rabu 24 Mar 2021, 16:59 WIB
Andrey Rublev siap beraksi di Miami Open 2021

Andrey Rublev ketika melakoni sesi latihan di Miami musim 2021

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Di Miami Open musim 2019, Andrey Rublev berada di titik terendah. Ia berada di peringkat 99 dunia dan harus melalui babak kualifikasi setelah musim sebelumnya ia mengalami cedera punggung.

Petenis berkebangsaan Rusia tidak bermimpi seberapa cepat ia bisa mengalami kenaikan peringkat menuju posisi puncak dunia tenis.

“Saya berhenti berpikir bagaimana hal itu akan terjadi dan apa yang saya harapkan, karena sebelumnya saya mungkin sedikit melakukannya. Musim sebelumnya, saya berpikir, ‘Jika semua berjalan lancar, mungkin saya akan segera berada di peringkat 20 besar atau bahkan lebih tinggi’. Pada akhirnya, tidak terjadi, saya cedera dan saya keluar dari peringkat 100 besar,” kenang Rublev.

“Sejak saat itu, saya berhenti berpikir bagaimana hal itu akan terjadi. Saat ini saya memikirkan tentang apa yang harus saya lakukan untuk lebih baik dan itu saja. Karena cedera dan semua situasi itu, membantu saya benar-benar berpikir jernih.”

Dua musim kemudian, petenis berusia 23 tahun menjadi petenis yang sangat diperhitungkan dan menembus peringkat 10 besar. Mungkin hal yang membuat ia menonjol adalah berapa pun gelar yang telah ia menangkan – ia telah mengantongi enam gelar sejak awal musim 2020 dan membantu Rusia memenangkan gelar ATP Cup musim 2021 – ia secara konstan selalu mencari cara untuk terus berkembang.

“Saya ingin lebih baik dan lebih baik. Bukan tentang hal yang saya lakukan saat ini atau hal yang telah saya lakukan. Ini semua tentang saya ingin terus melakukan ini untuk waktu yang panjang. Saya ingin terus semakin baik,” jelas Rublev.

“Saya khawatir bahwa saya hanya beruntung, bahwa saya mungkin belum sebaik itu. Jadi, itulah mengapa saya ingin tetap berlatih untuk melihat apakah saya bisa tetap bermain dengan cara yang sama, di level yang sama.”

“Ini semacam ketakutan bahwa saya belum cukup baik. Ketakutan bahwa saya mungkin tidak akan berhasil. Pada akhirnya, ketakutan tersebut membantu saya untuk berkembang dan itulah mengapa saya ingin berkembang dan berkembang.”

“Dan juga mungkin, jika saya melakukan satu kesalahan, saya ingin mengulanginya untuk membuatnya sempurna. Saya harus memiliki semuanya dengan sempurna. Itu sedikit kurang baik secara mental, tetapi untuk sesaat, hal itu membantu saya.”

Petenis unggulan keempat di Miami Open akan berusaha mempertahankan momentum di turnamen Masters 1000 pertama musim ini. Ia memiliki peluang emas di Miami Open untuk mendapatkan banyak poin, tetapi ia tidak akan terlalu menekan dirinya sendiri.

“Saya tidak bisa mengontrol apakah saya akan kalah di babak kedua atau tidak. Pada akhirnya, tidak masalah tekanan mana yang anda miliki, anda tidak bisa mengontrolnya. Hal yang penting adalah berusaha fokus dengan diri anda sendiri dan hal yang harus anda tingkatkan untuk melakukan hal yang terbaik,” timpal Rublev.

Petenis peringkat 8 dunia akan mengawali Miami Open musim ini dengan melawan petenis tuan rumah, Tennys Sandgren atau petenis berkebangsaan Spanyol, Pedro Martinez.

Artikel Tag: Tenis, miami open, Andrey Rublev

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/andrey-rublev-merasa-khawatir-bahwa-ia-hanya-beruntung
1210  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini