Nah! Yamaha Mengaku Bersalah Bikin Vinales Gak Punya Rem

Penulis: Abdi Ardiansyah
Minggu 06 Sep 2020, 19:15 WIB
Nah! Yamaha Mengaku Bersalah Bikin Vinales Gak Punya Rem

Maverick Vinales menjatuhkan diri dari motornya pada MotoGP Styria 2020

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Bos Tim Monster Energy Yamaha, Massimo Meregalli, membeberkan bahwa timnya mengabaikan saran dari sponsor soal setelan rem di motor Maverick Vinales yang justru membuat jadi malapetaka.

Maverick Vinales mengalami nasib sial saat balapan di MotoGP Styria 2020. Pada lap ke 17 tepatnya di tikungan pertama. Vinales memilih melompat dari motornya yang tidak bisa dihentikan pada titik pengereman.

Motor YZR-M1 miliknya pun menabrak pembatas yang terbuat dari balon udara hingga robek dan terbakar. Vinales pun berhasil selamat dan mendapat pujian karena bisa bereaksi dengan cepat. Akan tetapi, investigasi soal penyebab rem tidak berfungsi dengan baik terus dilakukan.

Brembo, selaku penyedia perangkat rem resmi MotoGP, merilis hasil investigasi internal. Menurut mereka, Yamaha mengabaikan saran untuk memasang paket rem edisi terbaru (2020) dan ngotot menggunakan spesifikasi lama (2019). Hal itu diakui sendiri oleh Massimo Meregalli.

“Apa yang terjadi pada Maverick memang sungguh di luar dugaan kami. Tim memilih memasang sistem pengereman standar (2019). Brembo membawa pembaruan (2020) dan kami memasangnya di motor Valentino (Rossi), Fabio (Quartararo), dan Franco (Morbidelli),” tutur Massimo Meregalli, dikutip dari Crash, Sabtu (5/9).

“Maverick tak memakainya karena remnya tidak pernah terlalu panas seperti yang laim. Ketika dia mencoba paket rem baru, dia juga tidak terlalu nyaman,” tandasnya.

Vinales sendiri sejatinya telah kehilangan tekanan pada remnya sejak putaran keempat hingga membuatnya terjerembab ke posisi 13. Meskipun mampu mengendalikan ritme balap dengan rem rusak tersebut, namun akhirnya ia merasa kehilangan total sistem pengeremannya dan memilih menjatuhkan diri saat melaju di kecepatan 230 km/jam.

Juru bicara Brembo sempat mengatakan bahwa pihaknya bertanggung jawab menyediakan perangkat rem terbaik, dalam hal ini hasil pengembangan terbaru. Akan tetapi, Brembo membebaskan tiap tim dalam memakai rem.

“Tim dibebaskan untuk memasang pilihan rem terbaik pada setiap balapan. Setiap tahun, mereka memesan sebanyak mungkin kaliper, cakram, silinder utama, dan lainnya, kepada kami,” ujar juru bicara Brembo tersebut.

“Brembo memang menyarankan kepada tim di setiap balapan untuk penggunaan karbon dan material hidrolik terbaik. Namun, mereka dibebaskan memilih tanpa ada tekanan apa pun,” tukasnya.

Artikel Tag: Maverick Vinales, motogp 2020, yamaha

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/nah-yamaha-mengaku-bersalah-bikin-vinales-gak-punya-rem
2874  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini