Ternyata, Jadon Sancho yang Bujuk Wonderkid Arsenal Ini Hengkang ke Hoffenheim

Penulis: Fery Andriyansyah
Kamis 18 Okt 2018, 16:00 WIB
Ternyata, Jadon Sancho yang Bujuk Wonderkid Arsenal Ini Hengkang ke Hoffenheim

Reiss Nelson (kiri) dan Jadon Sancho. Foto: Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Bintang muda Arsenal, Reiss Nelson, mengungkapkan Jadon Sancho membujuknya untuk bergabung dengan Hoffenheim dengan status pinjaman pada musim panas.

Pemain berusia 18 tahun itu menikmati pramusim yang menjanjikan bersama Arsenal di bawah pelatih kepala baru Unai Emery, tetapi memutuskan pergi ke Jerman untuk mendapatkan menit bermain reguler.

Nelson membuat awal yang mengesankan bersama Hoffenheim, dengan mencetak dua gol dalam tiga penampilan di Bundesliga. Ia kemudian mendapat panggilan dari Inggris U-21 untuk pertama kalinya, dan mencetak gol dari bangku cadangan saat menang 7-0 melawan Andorra sebelum kembali mencetak gol lewat tendangan bebas dalam kemenangan 2-0 atas Skotlandia.

Sancho, yang baru-baru ini membuat debut untuk tim senior Inggris, juga tampil mengesankan di Bundesliga sejak bergabung dengan Borussia Dortmund dari Manchester City pada 2017. Dan Nelson mengatakan teman masa kecilnya itu meyakinkannya untuk pindah ke Jerman.

"Jadon tahu saya suka duel satu lawan satu, dia tahu saya pemain cepat dan mengatakan ada banyak peluang itu," kata Nelson.

"Kami punya banyak kesamaan, jadi dia bilang saya harus pergi ke sana dan begitulah cara saya menunjukkan kecerdasan saya."

Nelson sebelumnya mengungkapkan reputasi manajer Julian Nagelsmann dalam menangani para pemain muda adalah alasan utamanya bergabung dengan Hoffenheim.

"Julian adalah manajer hebat dan dia punya keyakinan pada pemain muda. Dia masih sangat muda, dia baru berusia 31 tahun dan saya pikir penting untuk pergi ke tim dan pelatih yang percaya pada Anda. Jadi dia adalah alasan utama karena dia bersedia memainkan kami."

Artikel Tag: Reiss Nelson, Jadon Sancho, Hoffenheim, Arsenal, Borussia Dortmund, Bundesliga

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/sosok-yang-pengaruhi-transfer-wonderkid-arsenal-ke-hoffenheim
4749  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini