Roy Keane Beri Pembelaan Untuk Paul Pogba

Penulis: Yuni Winata
Senin 29 Jun 2020, 19:00 WIB
Roy Keane Beri Pembelaan Untuk Paul Pogba

Paul Pogba - Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Premier: Roy Keane memberi pembelaan pada Paul Pogba yang kerap dikritisi, dan menjelaskan mengapa dia tidak setuju dengan pendapat yang mengatakan bahwa Pogba tak memberikan segalanya untuk Manchester United.

Pogba kerap menjadi sasaran kritik beberapa pandit yang berpendapat bahwa gelandang asal Prancis itu tak menunjukkan performa terbaiknya di United. Pogba juga kerap dikabarkan akan hengkang ke Real Madrid atau Juventus di musim panas.

Namun sejak Liga Premier dimulai kembali paska ditangguhkan sejak Maret lalu karena pandemi, Pogba sudah kembali ke lapangan dan mampu membangun kerjasama impresif di lini tengah United bersama Bruno Fernandes.

Dan Keane meyakini bahwa Pogba adalah bakat luar biasa yang bisa membantu Ole Gunnar Solskjaer untuk bersaing mendapatkan gelar juara.

“Jelas Pogba punya pengkritik karena dia sangat berbakat,” kata mantan skipper United itu pada Sunday Independent.

“Jika anda tidak bermain tiap pekan, orang-orang akan selalu menyerang anda. Saya selalu mengatakan bahwa ada pujian dalam hal itu.

“Orang-orang tahu bahwa dia adalah bakat luar biasa, tapi untuk beberapa alasan, itu belum terlihat. Dia jelas punya masalah cedera musim ini.

“Hanya karena seorang pemain mendapat saat-saat sulit, itu tidak berarti bahwa mereka tidak memberikan segalanya. Kadang seorang pemain mungkin punya masalah. Pemain kehilangan sedikit kepercayaan diri mereka.

“Semua orang dengan cepat mengkritik Pogba untuk masalahnya diluar lapangan, tapi biar saya katakan pada anda, jika dia menang tiap pekan untuk United, maka orang-orang akan mentolerir aktifitasnya diluar lapangan, aktifitasnya di media sosial.”

Artikel Tag: Paul Pogba, Roy Keane, Manchester United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/roy-keane-beri-pembelaan-untuk-paul-pogba
1097  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini