Performa Apik Phil Foden Dapat Pujian dari Pep Guardiola

Penulis: Demos Why
Rabu 06 Apr 2022, 07:05 WIB
Gelandang Manchester City, Phil Foden.

Phil Foden. (Foto: David S. Bustamante/Soccrates)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Manajer Manchester City, Pep Guardiola, memberikan pujian bagi penampilan apik yang ditunjukkan oleh Phil Foden pada laga kontra Atletico Madrid ini hari tadi. Pada laga tersebut, Foden menyumbangkan assist bagi gol kemenangan The Cityzens.

Pada pertandingan leg pertama babak perempat final Liga Champions musim ini, Manchester City menuai hasil yang sangat mengesankan. Pasalnya saat menjamu Atletico Madrid di Etihad Stadium, Rabu (6/4) dini hari WIB, The Cityzens berhasil meraih kemenangan dengan skor tipis 1-0. Adapun satu-satunya gol kemenangan City pada laga itu dicetak oleh Kevin De Bruyne di menit ke-70.

Namun kemenangan itu nyatanya tak bisa lepas dari peran Phil Foden. Pemain internasional Inggris itu berhasil memberikan assist bagi De Bruyne hanya berselang dua menit setelah masuk sebagai pemain pengganti.

Penampilan apik Foden lantas mendapatkan pujian dari Pep Guardiola. Sang manajer mengklaim kehadiran Foden mampu mengubah jalannya pertandingan.

"Phil memiliki kualitas yang spesial - dia memiliki langkah pertama yang sangat bagus dan dia punya ketenangan luar biasa untuk memberikan assist kepada Kevin," ujar Guardiola seperti dilansir dari laman resmi Man City.

"Gabriel dan Phil, keduanya mampu mengubah jalannya laga ketika kami mulai kelelahan - Jack [Grealish] juga menunjukkan kualitasnya."

"Mereka melakukan pekerjaan dengan baik dan mereka bermain sangat bagus," pungkasnya.

Artikel Tag: phil foden, Manchester City, Pep Guardiola, Atletico Madrid, liga champions

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/performa-apik-phil-foden-dapat-pujian-dari-pep-guardiola
4973  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini