Mason Mount Ingin Berkontribusi Lebih Banyak Di Chelsea Musim Depan

Penulis: A Mahfuda
Kamis 14 Jul 2022, 22:09 WIB
Mason Mount (Sumber: Reuters)

Mason Mount (Sumber: Reuters)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Mason Mount masih menjadi salah satu pemain Chelsea yang menonjol musim lalu dengan total 13 gol, akan tetapi pemain internasional Inggris itu berharap dapat lebih berkontribusi lagi musim depan.

The Blues finis di tempat ketiga Premier League pada musim 2021-22 lalu, dengan perolehan 74 poin berbanding 92 dan 93 poin dari tim teratas Liverpool dan Manchester City.

Jurang besar tersebut tampaknya masih belum bisa ditutup oleh Chelsea, meski mereka telah memecahkan rekor transfer klub dengan mendatangkan Romelu Lukaku senilai 97,5 juta pounds (Rp1,7 triliun) dari Inter Milan.

Tren negatif pasukan Thomas Tuchel itu di lini serang sepertinya masih belum teratasi, dengan Lukaku sebagai striker utama hanya mencetak delapan gol di Premier League musim lalu.

Sementara itu, Mason Mount menyumbangkan total 13 gol dan 16 assist, termasuk 11 gol dan 10 assist dalam 32 pertandingan di liga. Meski mengaku puas dengan hasil tersebut, winger tersebut berharap bisa berkontribusi lebih banyak lagi di musim 2022-23.

“Saya menetapkan tujuan dan target musim lalu dan saya berhasil mencapainya. Saya merasa musim lalu adalah musim yang bagus untuk saya. Saya masih merasa bahwa dari segi kinerja, itu bisa lebih baik,” ujarnya kepada Evening Standard.

“Premier League adalah tujuan besar saya dan juga untuk musim ini. Itulah yang Anda lihat sebagai sebuah grup. Anda tidak pernah tahu apa yang bisa terjadi dan itu adalah sesuatu yang ingin kami fokuskan.”

"Sebagai sebuah grup, kami adalah pemenang. Anda dapat melihatnya selama beberapa tahun terakhir. Kami selalu berhasil mendapatkan peluang menang dan mudah-mudahan, itu terus berlanjut,” tutupnya.

Artikel Tag: Mason Mount, Chelsea

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/mason-mount-ingin-berkontribusi-lebih-banyak-di-chelsea-musim-depan
872  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini