Kabar Baik! Ciro Immobile Dapat Kembali Dimainkan Kontra Inter Milan

Penulis: Vina Enza
Selasa 12 Okt 2021, 06:30 WIB
Immobile

Ciro Immobile (foto:twitter)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Striker Lazio, Ciro Immobile dikabarkan telah menjalani serangkaian pemeriksaan di klinik Paidea pada Senin (11/10) waktu setempat dan pihak klub merasa optimis salah satu pemain andalan mereka dapat kembali merumput tepat waktu saat pertandingan melawan Inter Milan akhir pekan mendatang.

Ciro Immobile tidak dapat bergabung dengan tim nasional Italia untuk melakoni dua pertandingan di Liga Negara UEFA bulan ini, setelah ia harus absen di pertandingan terakhir Lazio melawan Bologna karena masalah fisik.

Striker 31 tahun tersebut menjalani serangkaian pemeriksaan di klinik Paidea pada Senin kemarin waktu setempat dan seperti dilansir Tuttomercatoweb mengklaim bahwa ia dapat kembali bermain di pertandingan melawan Nerazzuri di Stadio Olimpico yang akan berlangsung Sabtu (16/10) malam WIB.

Pihak klub mengkonfirmasi bahwa Immobile mengalami cedera otot dan akan diperiksa lebih lanjut di jeda internasional. Sang striker yang baru saja meneken kontrak baru hingga Juni 2026 tersebut telah mencetak enam gol dan menyumbangkan dua assist dalam enam pertandingan awal di Serie A musim ini.

Akan tetapi sang kapten terpaksa absen saat tim besutan Maurizio Sarri dikalahkan Bologna 3-0 pada 3 Oktober lalu sebelum ia juga harus menepi dalam dua pertandingan timnas Italia melawan Spanyol dan Belgia di Liga Negara UEFA.

Sementara saat ini Biancocelesti menempati peringkat enam klasemen sementara Serie A dan akan menjamu tim besutan Simone Inzaghi, Inter Milan yang berada di posisi ketiga.

Artikel Tag: Immobile, Lazio, Inter Milan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kabar-baik-ciro-immobile-dapat-kembali-dimainkan-kontra-inter-milan
1516  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini