Gasperini Bertanggung Jawab Atas Kekalahan Atalanta dari Sampdoria

Penulis: Rheza Hendrian
Sabtu 24 Okt 2020, 22:41 WIB
Gian Piero Gasperini mengaku bertanggung jawab usai Atalanta keok 1-3 di tangan Sampdoria (24/10) / via Sky Sport Italia

Gian Piero Gasperini / via Sky Sport Italia

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Gian Piero Gasperini bertanggung jawab penuh atas kekalahan yang diderita oleh Atalanta saat bertemu dengan Sampdoria di giornata kelima Serie A (24/10).

Usai menggebuk Midtjylland 4-0 di ajang Liga Champions tengah pekan ini, La Dea secara mengejutkan harus keok 1-3 kala menghadapi Sampdoria.

Salah satu penyebab mengapa Atalanta bisa takluk di pertandingan ini lantaran Gasperini begitu berani melakukan perubahan di starting eleven pilihannya.

Dan menanggapi hasil tersebut, allenatore berusia 62 tahun ini mengaku bertanggung jawab atas keputusan yang diambilnya.

"Ini adalah pertandingan di mana seorang pelatih harus bertanggung jawab atas hasil yang diperoleh," ucap Gian Piero Gasperini dalam wawancaranya dengan Sky Sport Italia.

"Di beberapa aspek, anak-anak sebenarnya mampu tampil baik. Akan tetapi Sampdoria mampu menyelesaikan minimnya peluang yang mereka ciptakan."

"Saya memang salah dengan sejumlah eksperimen yang saya lakukan. Hal itu membuat kami kehilangan bentuk permainan tim, yang biasanya begitu mudahnya menciptakan masalah di depan kiper lawan."

"Memang kami mampu menguasai jalannya pertandingan, namun kami begitu kesulitan untuk menembus sepertiga pertahanan terakhir," tutup Gasperini.

Kekalahan dari Il Samp menjadi kekalahan kedua beruntun yang dialami oleh La Dea di Serie A.

Pada akhir pekan lalu, Papu Gomez dkk. juga gagal meraih poin sama sekali usai kalah telak 1-4 dari Napoli.

Pertandingan selanjutnya bagi pasukan Gasperini di Serie A adalah menghadapi tim promosi Crotone pada tanggal 31 Oktober mendatang.

Artikel Tag: Atalanta, Gian Piero Gasperini, Sampdoria

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/gasperini-bertanggung-jawab-atas-kekalahan-atalanta-dari-sampdoria
2569  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini