Bruno Fernandes Lebih Cocok Jadi Algojo Penalti, Bukan Cristiano Ronaldo

Penulis: Demos Why
Minggu 05 Sep 2021, 06:09 WIB
Playmaker Manchester United, Bruno Fernandes.

Bruno Fernandes. (Foto: Visionhaus)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepakbola: Eks penggawa Manchester United, Paul Parker, menyarankan Ole Gunnar Solskjaer untuk tetap menunjuk Bruno Fernandes sebagai algojo penalti, bukan Cristiano Ronaldo. Apa alasannya?

Kepulangan Cristiano Ronaldo ke Manchester United di musim ini disambut dengan suka cita oleh para penggemar The Red Devils. Bahkan tak sedikit yang berharap CR7 mampu membantu MU untuk mengakhiri penantian panjang mereka merengkuh trofi juara Premier League.

Meski demikian, kepulangan Ronaldo bukannya tanpa masalah. Salah satunya terkait siapa yang akan menjadi eksekutor penalti di Man United. Dalam satu setengah tahun terakhir, Bruno Fernandes mengemban tugas tersebut. Playmaker asal Portugal itu tercatat telah menjadi algojo penalti sebanyak 22 kali dan hanya sekali gagal menjalankan tugasnya.

Meski demikian, Ronaldo juga bukan sosok sembarangan dalam hal mencetak gol dari titik 12 pas. CR7 tercatat sudah menjadi algojo penalti sebanyak 139 kali di sepanjang kariernya dan gagal sebanyak 27 kali.

Beberapa pihak mengkhawatirkan Ronaldo akan memberikan pengaruh kepada Ole Gunnar Solskjaer terkait siapa yang akan mengambil jatah sebagai penendang penalti. Namun Paul Parker menyarankan agar Solskjaer tetap menunjuk Fernandes untuk menjalankan tugas tersebut.

"Kekhawatiran terbesar bagi beberapa pemain dan penggemar mungkin jika mereka melihat Ronaldo mengatur Ole dalam beberapa keputusan," ujar Parker kepada Eurosport.

"Anda lihat dengan manajer Portugal [Fernando Santos] bagaimana dia memimpinnya sehingga akan menjadi perhatian terbesar jika itu terjadi."

"Saya pikir dia cukup menghormati Sir Alex, United dan Solskjaer untuk membiarkan dia membuat keputusan tentang pemain di dalam dan di sekitarnya."

"Saya yakin Fernandes menikmati mencetak gol dan pujian yang menyertainya."

"Dia sangat bagus dengan tendangan bebas dan di sekitar kotak penalti juga. Dia mencapai target lebih dari Ronaldo."

"Anda seharusnya tidak mengubah sesuatu yang begitu kuat untuk United dalam 18 bulan terakhir, tetapi kami harus menunggu dan melihat seberapa kuat Ole dalam situasi itu."

"Atau apakah Fernandes akan merasa berkewajiban untuk berbalik dan menyerahkan semuanya dengan mengatakan 'dia bisa mengambilnya'," pungkasnya.

Artikel Tag: Bruno Fernandes, Manchester United, Cristiano Ronaldo, Paul Parker

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bruno-fernandes-lebih-cocok-jadi-algojo-penalti-bukan-cristiano-ronaldo
1343  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini