Alvaro Morata Dilirik Man United, Begini Respons Pelatih Atletico

Penulis: Demos Why
Rabu 17 Agu 2022, 05:33 WIB
Striker Atletico Madrid, Alvaro Morata.

Alvaro Morata. (Foto: Angel Martinez)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Manajer Atletico Madrid, Diego Simeone, akhirnya memberikan komentar terkait kabar ketertarikan Manchester United terhadap Alvaro Morata pada musim panas tahun ini. Apa katanya?

Pada musim panas tahun ini, Alvaro Morata memutuskan untuk kembali ke Atletico Madrid setelah dua musim lamanya dipinjamkan ke Juventus. Sekembalinya dia dari Italia, Morata langsung menunjukkan ketajamannya. Selama pramusim, Morata mulai rajin mencetak gol. Bahkan pada jornada pertama La Liga musim 2022/23, dia berhasil mencetak brace bagi timnya.

Moncernya penampilan Morata lantas membuat Manchester United diwartakan tertarik untuk mendatangkannya. MU yang membutuhkan tambahan amunisi di lini depan mereka diklai serius ingin mendatangkan Morata ke Old Trafford. Pihak Atletico sendiri kabarnya siap melepas sang pemain andai United bersedia menebusnya senilai 35 juta euro.

Diego Simeone sendiri tak menampik bahwa Morata telah menunjukkan penampilan sangat mengesankan usai kembali dari Juventus. Terkait rumornya ke MU, Simeone mengaku tak bisa berbuat apa-apa jika pihak klub mengizinkannya pergi.

"Ia bekerja dengan sangat baik. Saya rasa setiap pesepakbola membutuhkan kepercayaan diri agar bisa bermain dengan baik," ujar Simeone kepada Goal International.

"Dia [Morata] kembali ke klub ini dengan kepercayaan diri yang baik dan ia juga mau bekerja keras. Ia bekerja sangat keras dan itu berdampak pada penampilannya."

"Semua orang di klub berharap dia [Morata] lanjut bersama kami. Namun saya hanya pelatih di klub ini, bukan pemilik klub yang akan menentukan nasibnya," pungkasnya.

Artikel Tag: Alvaro Morata, Manchester United, Atletico Madrid, Diego Simeone

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/alvaro-morata-dilirik-man-united-begini-respons-pelatih-atletico
1040  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini