AC Milan Pede Kalahkan Leeds United Dalam Perburuan De Ketelaere

Penulis: Rheza Hendrian
Kamis 14 Jul 2022, 22:52 WIB
AC Milan dilaporkan bakal menaikkan tawaran mereka untuk Charles De Ketelaere pada pekan depan / via Getty Images

AC Milan dilaporkan bakal menaikkan tawaran mereka untuk Charles De Ketelaere pada pekan depan / via Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita Serie A: Juara bertahan Serie A yaitu AC Milan, dilaporkan percaya diri bisa mendapatkan Charles De Ketelaere pekan depan meski tawaran mereka kalah signifikan dari Leeds United.

Guna memperkaya opsi di lini tengah tim, nama Charles De Ketelaere masuk sebagai prioritas belanja Stefano Pioli di musim panas ini.

Gelandang berusia 21 tahun itu pun sudah sepakat secara verbal untuk pindah ke San Siro, meskipun Rossoneri belum mencapai deal dengan klub pemilik sang gelandang yaitu Club Brugge.

Melansir laporan terbaru Calciomercato, Club Brugge diberitakan baru saja menolak tawaran kedua AC Milan untuk De Ketelaere, yaitu sebesar 27 juta Euro (Rp 407 miliar).

Brugge tetap bersikukuh lebih mengutamakan Leeds United, sebab kontestan Liga Inggris tersebut berani menawar De Ketelaere di angka 37 juta Euro (Rp 558 miliar).

Penolakan dari Club Brugge tadi tak membuat AC Milan mundur begitu saja.

Rossoneri diberitakan bakal mengajukan tawaran baru di angka 35 juta Euro (Rp 528 miliar) pekan depan, dan optimis jika tawaran tersebut bakal diterima oleh Brugge.

Lagi pula De Ketelaere sendiri tak tertarik untuk bermain di Leeds dan sudah begitu ngebet bermain di Liga Champions bersama Milan.

Nama De Ketelaere mencuat pada musim panas ini setelah di musim lalu gelandang berusia 21 tahun itu tampil impresif bersama Brugge.

Dari 49 laga, De Ketelaere sukses menyumbang 18 gol plus 10 assists untuk Brugge.

Artikel Tag: AC Milan, Charles de Ketelaere, Leeds United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ac-milan-pede-kalahkan-leeds-united-dalam-perburuan-de-ketelaere
1364  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini