Macau Black Bears Resmi Pertahankan Mikh McKinney

Penulis: Viggo Tristan
Minggu 22 Sep 2019, 20:14 WIB
Macau Black Bears Resmi Pertahankan Mikh McKinney

Mikh McKinney resmi bertahan bersama Macau Black Bears.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket Asia : Macau Black Bears akhirnya resmi mengenalkan pemain asing ketiga yang akan mereka gunakan untuk kompetisi ABL musim depan. Pemain ketiga tersebut adalah sosok lawas yang sudah melekat dengan tim, Mikh McKinney.

Seperti yang diketahui, Black Bears memang harus menelan kenyataan pahit usai dua pemain asing andalan mereka dari musim lalu yaitu Anthony Tucker dan Ryan Watkins memutuskan untuk membelot ke tim Mono Vampire. Satu-satunya pemain yang tersisa dalam tim adalah Mikh McKinney yang juga mempunyai penampilan impresif musim lalu. Beruntung, manajemen tim berhasil membujuk McKinney untuk bertahan dan memperkuat Black Bears di musim depan. Pihak tim sudah secara resmi mengumumkan perpanjangan kontrak McKinney melalui sosial media.

Tidak heran apabila Black Bears berusaha keras untuk bisa mempertahankan McKinney dalam tim. Sebab, McKinney menjadi salah satu pemain asing yang mempunyai catatan poin impresif musim lalu. Pemain yang terkenal dengan kelincahannya tersebut mampu mencetak rata-rata 26 poin, 7 assist, dan 5 rebound per laganya. Selain itu, ia juga sudah hafal betul budaya basket di China dan dapat mempermudah tim untuk meraih hasil lebih baik musim depan.

Selain McKinney, Black Bears juga sudah mengumumkan dua pemain asing lain yang telah mereka datangkan terlebih dahulu. Dua pemain yang dimaksud adalah Kenny Manigault dan Brandon Edwards. Komposisi ini hampir sama dengan musim lalu dimana dua pemain asing mereka adalah pemain guard, sementara satu sisanya adalah seorang bigman.

Artikel Tag: abl, Macau Black Bears, Mikh McKinney

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/macau-black-bears-resmi-pertahankan-mikh-mckinney
1659  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini