Evan Fournier Terima Tawaran Besar Dari New York Knicks

Penulis: Viggo Tristan
Selasa 03 Agu 2021, 09:13 WIB
New York Knicks sukses bajak Evan Fournier dari Boston Celtics.

Evan Fournier resmi merapat ke New York Knicks. (Gambar: Forbes)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Pebasket berdarah Prancis yaitu Evan Fournier resmi bergabung dengan New York Knicks pada bursa pasar bebas kali ini. Fournier tergiur dengan tawaran Knicks yang jauh lebih tinggi.

Sebagai unrestricted free agent, Evan Fournier mengharapkan gaji besar pada kontrak barunya. Ia sejatinya tidak menutup pintu untuk bertahan dengan Celtics, akan tetapi manajemen tim tidak menyanggupi permintaan gaji tinggi Fournier. Oleh karena itu, ia lebih memilih hengkang ke New York Knicks yang memberinya tawaran lebih serius.

Menurut laporan dari media ternama di Amerika Serikat, Knicks menyodorkan kontrak 4 tahun dengan nilai gaji mencapai 78 juta Dolar AS. Angka ini yang paling mendekati permintaan Fournier (ia mengharapkan gaji sekitar 80 juta Dolar AS).

Mendatangkan Fournier jelas jadi keuntungan besar bagi Knicks yang ingin meneruskan kiprah positif mereka musim depan. Fournier merupakan pemain berkelas yang tahu cara untuk membantu tim meraih kemenangan. Kemampuannya dalam mencetak banyak angka dalam satu pertandingan juga tidak perlu diragukan lagi.

Nantinya, Fournier dapat menjadi mentor bagi para pemain muda Knicks seperti RJ Barrett, Immanuel Quickley, dan Kevin Knox. Julius Randle selaku power forward andalan tim juga bisa meminta saran kepada Fournier meskipun keduanya berbeda posisi. Menarik untuk dinanti siapa lagi pemain baru yang bakal didatangkan oleh Knicks pada bursa pasar bebas kali ini.

Artikel Tag: New York Knicks, Evan Fournier

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/evan-fournier-terima-tawaran-besar-dari-new-york-knicks
2338  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini