Usai Juara, Leo/Daniel Langsung Alihkan Fokus ke Thailand Masters 2024

Penulis: Viggo Tristan
Selasa 30 Jan 2024, 07:06 WIB
Leo/Daniel berharap bisa raih gelar lagi di Thailand Masters 2024.

Leo/Daniel lanjutkan perjalanan ke turnamen Thailand Masters 2024. (Gambar: PBSI)

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton Indonesia : Pebulutangkis ganda putra Indonesia yaitu Leo/Daniel tidak mau cepat berpuas diri meski telah menjuarai Indonesia Masters 2024. Keduanya akan mengalihkan fokus untuk bisa meraih hasil yang sama bagusnya di Thailand Masters 2024.

Seperti yang diketahui, Leo Rolly Carnando dan Daniel Marthin jadi satu-satunya wakil merah putih yang meraih gelar juara di Indonesia Masters 2024. Pada laga puncak, mereka berdua berhasil mengalahkan wakil kuat Denmark yakni Kim/Rasmussen. Meski sudah meraih gelar juara perdananya di tahun 2024 kali ini, tetapi Leo/Daniel enggan jemawa begitu saja. Mereka berdua akan melanjutkan perjalanan kompetisi ke Thailand Masters 2024. Harapannya, Leo/Daniel bisa mengulangi cerita manis dan kembali berdiri di podium tertinggi.

"Kami akan ikut turnamen Thailand Masters. Kami siang besok (hari ini) akan berangkat, kita akan belajar bermain lebih tenang dan banyak komunikasi," ucap Leo saat diwawancara oleh media setempat.

"Kami akan mencoba yang terbaik. Kami belajar dari kesalahan kami, kami benahi pelan-pelan dan harus lebih yakin diri masing masing. Kami bisa, sekecil apapun peluang itu ada jalannya dan bisa dimanfaatkan kalau kita percaya dan berdoa," tambah Daniel Marthin seraya melengkapi pernyataan dari rekan setimnya itu.

Dalam turnamen di Negeri Gajah Putih tersebut, peluang Leo/Daniel untuk meraih gelar sejatinya cukup besar. Mereka masuk dalam kategori unggulan ketiga di bawah Fajar/Rian (telah menyatakan diri mundur dari turnamen) serta Bagas/Fikri.

Artikel Tag: Thailand Masters 2024, Daniel Marthin

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/usai-juara-leodaniel-langsung-alihkan-fokus-ke-thailand-masters-2024
4500  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini