Gomez Beri Peringatan Untuk Bek-Bek Muda Persib

Penulis: M. Aldi
Rabu 11 Apr 2018, 22:15 WIB
Gomez Beri Peringatan Untuk Bek-Bek Muda Persib

Mario Gomez

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Mario Gomez memuji penampilan bek-bek mudanya ketika sukses menunjukan performa apik dalam laga pekan lalu. Meski begitu dia mengingatkan pemain untuk tak cepat puas dan selalu berusaha meningkatkan kualitas permainan mereka.

Persib Bandung memasang kuartet bek minim jam terbang saat jamu Mitra Kukar pekan lalu. Sabil dan Ardi Idrus baru mainkan debut untuk level Liga 1, Sedangkan Henhen Herdiana baru masuki musim keduanya terjun di level profesional dan hanya Bojan Malisic di lini lini belakang yang sudah berpengalaman.

Bahkan di babak kedua, Indra Mustafa yang baru promosi dari tim Persib U-19 menggantikan Bojan Malisic yang cedera. Namun kerja dari keempat bek 'hijau' tersebut mampu memberangus lawan untuk membuat gawang Muhammad Natshir tetap perawan.

Mario Gomez pun memuji penampilan dari keempat bek muda Persib. Namun di sisi lain dia juga tidak mau Henhen dan kolega berpuas diri dengan kemampuan yang dimiliki. Menurutnya kualitas mereka belum teruji jika baru melalui satu laga.

"Performa mereka bagus, tapi di hari-hari ke depan mereka masih harus terus meningkatkan kualitas karena mereka masih muda. Dan ini baru satu pertandingan," tutur Gomez ketika diwawancara.

Dia tidak menutup diri bahwa kinerja apik pemain belakang belia ini memberinya banyak stok di lini belakang. Namun bek-bek yang memiliki potensi itu juga tidak bisa merasa nyaman hanya karena sukses menunjukan kemampuannya di satu laga kemarin.

"Ini bagus karena kita semakin banyak opsi di lini belakang dan mereka harus ingat jalan kita masih panjang. Ini baru satu laga, mereka memang bermain bagus tapi mereka harus paham musim masih panjang," jelas Gomez.

Sementara itu Ardi Idrus yang baru mainkan laga debutnya bareng Persib mengaku sempat canggung. Terlebih, ketika Bojan tak bisa melanjutkan pertandingan, tidak ada pemimpin di lini pertahanan. Hingga akhirnya Henhen Herdiana mengambil tugas itu.

"Pada babak pertama semangatnya luar biasa, tetapi ketika Bojan Malisic keluar sebenarnya saya agak bingung. Karena di belakang pemain muda semua," jelas bek kiri Persib tersebut.

Ardi pun membeberkan kunci dirinya bisa melalui laga debut apik bersama Persib. "Ya kalau saya sih intinya kerja keras dan saya ikuti instruksi pelatih maunya seperti apa," tandasnya.

Artikel Tag: Mario Gomez, Persib, Bandung, Liga 1 2018, Mitra Kukar

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/gomez-beri-peringatan-untuk-bek-bek-muda-persib
874  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini