Jadi Bayang-Bayang Roger Federer, Ini Pandangan Stan Wawrinka

Penulis: Dian Megane
Selasa 14 Apr 2020, 11:47 WIB
Jadi Bayang-Bayang Roger Federer, Ini Pandangan Stan Wawrinka

Stan Wawrinka [kanan] dan Roger Federer [kiri] usai lakoni perempatfinal French Open 2019

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis berkebangsaan Swiss, Stan Wawrinka mengakui bahwa tidak mudah menjadi bayang-bayang dari rekan senegaranya, Roger Federer.

Meski begitu, Wawrinka menolak untuk melihat hal negatif dari hal tersebut. Petenis berusia 38 tahun, Federer menjadi petenis profesional pada tahun 1998, sementara petenis berusia 35 tahun, Wawrinka mengawali karier profesional di dunia tenis pada tahun 2002.

Federer memenangkan gelar Grand Slam pertama dalam kariernya di Wimbledon musim 2003 dan menetapkan standar tinggi bagi petenis Swiss lainnya. Pada saat Wawrinka memenangkan gelar turnamen ATP pertama dalam kariernya di Umag musim 2006, Federer telah mengantongi lebih dari satu gelar Grand Slam.

Di Olimpiade Beijing tahun 2008, Wawrinka dan Federer menyatukan kekuatan yang diganjar dengan medali emas di nomor ganda putra. Sebelumnya, tepatnya pada musim 2004, Wawrinka dan Federer menjadi kunci bagi kemenangan Swiss di Davis Cup.

“Menjadi bayang-bayang Roger tentu ada sisi negatif, tetapi saya memutuskan untuk melihat sisi positif dari hal tersebut,” ungkap petenis peringkat 17 dunia, Wawrinka melalui Instagram Live.

“Saya memasuki turnamen tenis ketika masih cukup muda dan bisa bermain dengan salah satu petenis terbaik sepanjang masa, berlatih bersamanya 1.000 kali, memenangkan Davis Cup dan Olimpiade bersamanya, itu hal yang besar.”

Prestasi Wawrinka sendiri tidak mengecewakan setelah sampai saat ini ia telah memenangkan tiga gelar Grand Slam. Ia juga pernah menduduki peringkat tertinggi dalam kariernya ketika menghuni peringkat 3 dunia pada musim 2014.

“Di awal karier saya, saya meminta banyak saran kepada Roger,” aku Wawrinka. “Berdiskusi dengan petenis terbaik, tetapi juga dengan atlet lain, hal itu akan membuat kita terus berkembang, karena kita selalu belajar banyak hal yang menarik.”

Artikel Tag: Tenis, Stan Wawrinka, Roger Federer

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/jadi-bayang-bayang-roger-federer-ini-pandangan-stan-wawrinka
763  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini