Herve Poncharal Ingin Dua Pebalapnya Bersaing Untuk Rookie of the Year

Penulis: Viggo Tristan
Jumat 28 Jan 2022, 16:08 WIB
Herve Poncharal targetkan pebalapnya untuk jadi rookie terbaik.

Herve Poncharal ingin lihat pebalapnya raih gelar rookie terbaik. (Gambar: Motociclismo)

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP : Prinsipal KTM Tech3 yaitu Herve Poncharal memasang target tinggi untuk kedua pebalapnya musim depan. Ia ingin supaya Raul Fernandez ataupun Remy Gardner menyabet gelar Rookie of the Year.

Seperti yang diketahui, KTM Tech3 telah merombak susunan pebalap mereka untuk MotoGP 2022. Herve Poncharal menunjuk Raul Fernandez dan Remy Gardner untuk menggantikan duet Iker Lecuona serta Danilo Petrucci.

Dengan perekrutan dua pebalap baru itu, tentunya target yang dipasang oleh Poncharal juga berubah. Ia ingin salah satu dari pebalapnya menyabet gelar rookie terbaik. Target itu dirasa realistis untuk bisa dicapai.

"Seluruh tim sangat antusias. Kami mengerti dan kami tahu nilai dari Remy Gardner dan Raul Fernandez. Kami merasa bangga dan terhormat untuk menerima mereka. Saya ingin mengatakan bahwa ini merupakan DNA Tech3, memiliki pembalap muda, pemula, dan membantu mereka untuk memahami, untuk sukses, dan memanfaatkan potensi penuh MotoGP," tutur Poncharal.

"Level di MotoGP sangat tinggi dan sangat ketat, jadi saya akan berada di tengah-tengah! Hal pertama adalah berjuang untuk menjadi rookie terbaik, akan ada beberapa yang memperjuangkannya dan mereka akan sangat cepat, dengan motor yang cepat. Jadi itu harus menjadi tujuan utama. Menjadi Rookie of the year semakin penting di MotoGP, tetapi saya berbohong jika saya mengatakan tidak ingin mendapatkan podium musim ini untuk masing-masing pembalap kami serta ada di posisi lima besar," tambahnya.

Artikel Tag: Herve Poncharal, remy gardner, Raul Fernandez

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/herve-poncharal-ingin-dua-pebalapnya-bersaing-untuk-rookie-of-the-year
699  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini