Tim Bertabur Bintang Dota 2 Elephant Resmi Bubar

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Senin 15 Nov 2021, 16:00 WIB
Tim Bertabur Bintang Dota 2 Elephant Resmi Bubar

Elephant via Perfect World Esports

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Organisasi esports asal China, Elephant, resmi membubarkan roster Dota 2 mereka, demikian sebagaimana pihak organisasi tersebut mengumumkan di akun Weibo mereka pada Kamis (11/11) waktu setempat.

Elephant mencuri perhatian saat merambah kancah Dota karena roster mereka berisikan pemain-pemain bintang. Sayangnya, tim ini tak mampu memenuhi ekspektasi.

Pasca dibentuk pada Oktober 2020, tim Dota 2 Elephant menampilkan performa apik di sejumlah event, namun gagal mendulang hasil serupa di Dota Pro Circuit 2021, finis kelima dalam dua musim liga regional dan sempat melewatkan salah satu Major. Somnus cs memang lolos ke The International 10 (TI10) via jalur kualifikasi regional, namun bermain buruk dan finis ke-13.

Mengutip ONE Esports, tim Dota 2 Elephant memutuskan menyudahi perjalanannya di kancah Dota usai diskusi panjang bersama para pemain dan staf. Dengan ini, semua pemainnya akan berstatus free agent.

Tim mahabintang itu juga dirumorkan sedang menjalin negosiasi dengan Team Aster yang ingin merekrut beberapa pemain mereka dalam mega transfer bernilai jutaan dolar. Kesepakatan potensial ini akan berpusat pada Somnus, sebab pemilik Aster tertarik untuk membangun tim di sekitarnya.

Kontrak Eurus dan pelatih rOtk telah berakhir, sedang Somnus, Yang, dan fy, kontraknya diputus oleh Elephant. Satu-satunya pemain yang tak menjadi free agent adalah Super karena berstatus pemain pinjaman dari Royal Never Give Up, sehingga akan bergabung kembali ke organisasi pemiliknya.

Meskipun sudah memutuskan membubarkan tim, Elephant masih berusaha memastikan beberapa mantan punggawanya yang saat ini masih terjebak di Rumania, agar semuanya bisa pulang dengan selamat.

Artikel Tag: Elephant, Dota 2, Team Aster, Dota Pro Circuit

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/tim-bertabur-bintang-dota-2-elephant-resmi-bubar
1269  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini