Usai Rangnick Buka Suara Soal Minat Milan, Begini Dua Skenario yang Muncul

Penulis: Nur Afifah
Rabu 06 Mei 2020, 05:01 WIB
Usai Rangnick Buka Suara Soal Minat Milan, Begini Dua Skenario yang Muncul

Ralf Rangnick (Sumber: The AC Milan Offside)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Terdapat dua skenario yang mungkin terkait kemungkinan kedatangan Ralf Rangnick di AC Milan usai komentarnya di media beberapa waktu lalu.

Akhir pekan kemarin, Rangnick akhirnya mengakui ketertarikan dari Rossoneri kepada surat kabar Jerman Mitteldeutsche Zeitung setelah berbagai rumor yang mengaitkannya dengan Rossoneri.

Kini, menurut La Gazzetta dello Sport, terdapat dua skenario yang mungkin dari komentar eks bos RB Leipzig tersebut. Pertama, dari sisi klub diketahui bahwa terdapat jarak yang memisahkan antara kedua belah pihak, dan meski ada kontak konkrit, peluang tercapainya kesepakatan sangatlah rendah.

Kendati demikian, dari luar klub, dapat disimpulkan bahwa kesepakatan secara praktis telah dirampungkan dan hanya beberapa detai yang tersisa terkait nominal dan anggaran yang disediakan olehnya.

Pernyataan 'hal-hal lain untuk dipertimbangkan' kemungkinan berkaitan dengan anggaran, yang fundamental bagi rencana masa depan Milan. Situasi darurat akibat virus corona mungkin telah mengubah nominal total yang tersedia baginya merombak klub.

Kendati demikian, Rangnick menegaskan bahwa penting baginya memiliki kewenangan yang diperlukan untuk mengembangkan  proyek tertentu, seperti yang pernah dimilikinya kala menukangi Leipzig.

Bukan hal mengejutkan jika pria 51 taun tersebut meminta jaminan mengingat ia telah memilikinya di setiap jabatan yang pernah ia pegang sebelumnya, dan setelah deklarasinya di depan publik, besar kemungkinan fans akan mulai melihat informasi yang lebih konkrit.

Artikel Tag: ralf rangnick, AC Milan, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/usai-rangnick-buka-suara-soal-minat-milan-begini-dua-skenario-yang-muncul
2774  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini