Soskjaer Tak Ingin MU Puasa Gelar Premier League Selama 30 Tahun, Sindir Liverpool?

Penulis: Demos Why
Sabtu 18 Jan 2020, 10:36 WIB
Soskjaer Tak Ingin MU Puasa Gelar Premier League Selama 30 Tahun, Sindir Liverpool?

Ole Gunnar Solskjaer (Foto: Matthew Peters/Manchester United via Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: ​Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, menegaskan bahwa dirinya tidak mau melihat The Red Devils puasa gelar Premier League selama 30 tahun. Sang manajer meminta timnya untuk menjadikan Liverpool sebagai pelajaran berharga bagi mereka.

Liverpool sendiri terakhir kali merengkuh trofi juara Premier League pada tahun 1990. Hingga kini mereka belum berhasil mengulanginya lagi. Namun di musim 2019/20, The Reds memiliki potensi untuk mengakhiri puasa mereka lantaran hingga 21 penampilan mereka belum terkalahkan dan unggul 14 angka di pucuk klasemen.

Sementara itu Manchester United terakhir kali menjadi juara di Premier League pada tahun 2013 yang lalu atau di musim terakhir Sir Alex Ferguson sebelum memutuskan untuk pensiun dari dunia sepakbola.

Jelang pertemuan kedua tim di Anfield Stadium, Minggu (19/1) malam WIB, Solskjaer menegaskan bahwa dirinya tak mau MU seperti Liverpool yang harus menunggu lama untuk menjadi juara Liga Primer lagi. Solskjaer lantas memastikan pihak klub telah melakukan upaya untuk mengantisipasi hal itu jangan sampai terjadi di masa yang akan datang.

"Itulah yang tengah kami kerjakan untuk memastikan agar tidak terjadi (puasa gelar panjang Liga Primer Inggris). Biarkan (Liverpool) menjadi pelajaran bagi kami," ujar Solskjaer dilansir dari Goal International.

"Kami tidak bisa membiarkan diri kami bermain selama 24 tahun lagi tanpa memenangkan (titel) liga. Saya percaya pada klub ini. Kami akan sampai di sana (bersaing merebutkan titel)."

Jelang pertemuan kedua tim di akhir pekan ini, Solskjaer berharap timnya bisa melakukan persiapan sebaik mungkin lantaran armada Jurgen Klopp telah mencatatkan 51 laga secara beruntun tak terkalahkan di Anfield.

"Buktinya ada di klasemen liga. Liverpool telah menjadi tim terbaik di liga. Man City memberi Anda tantangan berbeda dengan apa yang dilakukan Liverpool, dua cara bermain sepak bola yang sangat berbeda," ujarnya melanjutkan.

"Saya sudah menang dan kalah di Anfield sebagai pemain, jadi Anda harus menantikan pertandingan seperti ini. Ini adalah tantangan besar bagi para pemain kami untuk bermain melawan pemuncak klasemen."

"Kami telah melakukan dengan baik beberapa waktu lalu, tapi bermain tandang di Anfield jadi masalah lain. Anda dapat memastikan Anda menikmatinya tetapi juga bisa menjadi tempat yang menakutkan. Kami harus bersiap sebaik mungkin," tutup sang manajer.

Artikel Tag: Ole Gunnar Solskjaer, Manchester United, Liverpool, Premier League

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/soskjaer-tak-ingin-mu-puasa-gelar-premier-league-selama-30-tahun-sindir-liverpool
1846  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini