Musim Belum Dimulai, Gennaro Gattuso Resmi Tinggalkan Fiorentina

Penulis: Rei Darius
Kamis 17 Jun 2021, 19:12 WIB
Gennaro Gattuso tinggalkan Fiorentina saat musim belum dimulai.

Gennaro Gattuso resmi meninggalkan Fiorentina (Image: Fiorentina)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Gennaro Gattuso telah resmi meninggalkan posnya di Fiorentina hanya 23 hari setelah diumumkan sebagai pelatih mereka, dan musim kompetisi 2021/2022 belum dimulai.

Sang juru taktik berusia 43 tahun diumumkan sebagai pelatih baru La Viola pada tanggal 25 Mei lalu, setelah kontraknya dengan Napoli berakhir pada musim lalu.

Namun kariernya di Florence hanya bertahan seumur jagung tanpa pernah memimpin satu pertandingan pun, atau bahkan sesi latihan, setelah kedua belah pihak sepakat untuk berpisah.

"ACF Fiorentina dan Mister Rino Gattuso, dengan kesepakatan bersama, memutuskan untuk tidak melanjutkan kesepakatan sebelumnya dan karena itu, tidak akan memulai musim sepak bola berikutnya bersama," demikian pernyataan resmi dari La Viola.

"Perusahaan akan segera mencari pilihan teknikal yang akan memimpin tim Viola meraih hasil-hasil yang pantas untuk didapatkan oleh Fiorentina dan juga kota Florence."

Kabar yang beredar di Italia menyebutkan bahwa Gennaro Gattuso hengkang karena ketidaksepakatan soal kebijakan transfer.

La Viola kabarnya lebih menginginkan perekrutan para pemain muda dengan nilai transfer yang murah dan menjanjikan untuk jangka panjang, selagi eks pelatih Napoli itu lebih menginginkan para bintang siap pakai untuk musim depan.

Kini, kabar awal yang beredar menyebutkan bahwa mantan pelatih Lyon dan AS Roma, Rudi Garcia, menjadi pilihan untuk kubu Stadio Artemio Franchi, namun ada pula opsi dari dalam negeri seperti Claudio Ranieri, yang bakal meninggalkan Sampdoria pada akhir Juni ini.

Artikel Tag: Gennaro Gattuso, Fiorentina, Napoli

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/musim-belum-dimulai-gennaro-gattuso-resmi-tinggalkan-fiorentina
1301  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini