Legenda Chelsea Ini Kecam Keputusan Wasit Tak Kartu Merah Sadio Mane

Penulis: A Mahfuda
Senin 03 Jan 2022, 19:26 WIB
Sadio Mane dapat kartu kuning lawan Chelsea (Sumber: Reuters)

Sadio Mane dapat kartu kuning lawan Chelsea (Sumber: Reuters)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Jimmy Floyd Hasselbaink mengecam keputusan wasit karena tak mengeluarkan kartu merah untuk Sadio Mane setelah menyikut Cesar Azpilicueta pada menit awal Chelsea melawan Liverpool.

Ketika laga baru berjalan satu menit, Sadio Mane tampak menyikut Cesar Azpilicueta saat keduanya melakukan duel udara di tepi lapangan.

Namun, wasit Anthony Taylor tak menganggap itu sebagai pelanggaran kartu merah dan hanya memberikan penyerang Liverpool tersebut kartu kuning.

Sembilan menit kemudian, pemain internasional Senegal itu membuka skor dalam pertandingan di Stamford Bridge usai memanfaatkan kesalahan dari Trevor Chalobah untuk mencetak gol.

Pertandingan tersebut berakhir imbang 2-2 yang semua golnya tercipta pada babak pertama. Namun, mantan striker Chelsea, Jimmy Floyd Hasselbaink, mengkritik Mane dan wasit karena ia merasa sikutan tersebut adalah tindakan yang disengaja.

“Saya pikir itu sembrono, bagi saya itu adalah kartu merah,” kata Hasselbaink kepada Sky Sports.

“Dia tahu persis apa yang dia lakukan. Itu adalah sikutan, saya kira jika Anda memberinya kartu kuning, maka Anda seharusnya memberinya kartu merah.”

Cesar Azpilicueta juga melontarkan kritik soal keputusan tersebut. Saat berbicara dalam wawancara pasca pertandingan dia menegaskan bahwa sikutan dari Mane jelas-jelas kartu merah.

Azpilicueta mengatakan kepada Sky Sports, “Ini jelas merah, saya tidak keberatan jika itu lima detik memasuki permainan dan tindakan pertama, itu jelas merah.”

“Dia tidak ingin melakukan kontes, dia tidak ingin melihat bola, dia hanya ingin memukul dengan siku. Sejujurnya saya tidak memahaminya.”

Artikel Tag: Sadio Mane, Chelsea, Liverpool

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/legenda-chelsea-ini-kecam-keputusan-wasit-tak-kartu-merah-sadio-mane
1572  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini