Hadapi Crystal Palace, Tottenham Hotspur Diprediksi Bakal Menang

Penulis: Demos Why
Sabtu 06 Mei 2023, 17:12 WIB
Pemain Tottenham Hotspur.

Pemain Tottenham Hotspur. (Foto: Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Mantan bek Liverpool, Mark Lawrenson, memberikan prediksi terkait hasil pertandingan antara Tottenham Hotspur kontra Crystal Palace nanti malam.

Tottenham Hotspur dijadwalkan akan menjamu Crystal Palace, Sabtu (6/5) malam WIB. Spurs akan bertanding menghadapi tim arahan Roy Hodgson setelah kekalahan 4-3 dari Liverpool di Anfield. Perlu dicatat bahwa mereka hanya memenangkan satu dari tujuh pertandingan terakhir.

Tottenham bertekad untuk kembali ke jalur kemenangan saat menghadapi Palace di kandang sendiri. Sebuah kemenangan atas the Eagles akan menjaga harapan mereka untuk lolos ke Liga Europa musim depan.

Sementara itu, Palace sedang dalam kondisi yang baik sejak Hodgson bergabung bulan lalu. Mereka telah memenangkan empat dan satu hasil imbang dari enam pertandingan di bawah arahan sang pelatih veteran sekaligus menjauh dari zona degradasi. Klub asal London ini berada di peringkat 11 klasemen, terpaut sepuluh poin dari peringkat 18.

Mark Lawrenson menilai penampilan Palace akhir-akhir ini telah membuat mereka mengamankan posisi mereka di Premier League dengan empat pertandingan tersisa. Legenda Liverpool ini juga memberikan pujian kepada Hodgson yang telah membawa the Eagles menjauhi zona degradasi. Meski demikian, pada laga ini Lawrenson memprediksi Spurs yang akan meraih kemenangan.

"Crystal Palace terlihat aman [dari ancaman degradasi] dengan koleksi 40 poin," tulis Lawrenson dalam kolom Paddy Power.

"Beberapa orang sempat mempertanyakan ketika mereka melihat klub mendatangkan pelatih lama mereka, Roy Hodgson, untuk menyelamatkan tim. Namun dia telah melakukan pekerjaan yang luar biasa di sana."

"Anda tidak tahu apa yang akan dilakukan Tottenham dengan cara mereka bermain."

"Saya berada di Anfield pekan lalu dan melihat beberapa penggemar mereka pergi ketika mereka tertinggal 3-0. Dan kemudian mereka kembali! Hal itu disebabkan karena Liverpool mulai mengendur. Meskipun begitu, mereka bermain di kandang sendiri, dan fakta bahwa Palace telah aman dari degradasi saat ini mungkin akan menguntungkan Spurs. Spurs 2-0 Crystal Palace."

Artikel Tag: Tottenham Hotspur, Crystal Palace, Mark Lawrenson

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/hadapi-crystal-palace-tottenham-hotspur-diprediksi-bakal-menang
3181  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini