Erik ten Hag Optimis Man United Bisa Selamatkan Musim di Final Piala FA

Penulis: Depe Ptr
Jumat 24 Mei 2024, 15:02 WIB
Erik ten Hag Optimis Man United Bisa Selamatkan Musim di Final Piala FA

Erik ten Hag via gettyimages

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Erik ten Hag optimis bahwa Man United dapat menyelamatkan musim mereka yang penuh tantangan dengan kemenangan di final Piala FA melawan Man City pada hari Sabtu (25/05).

Kemenangan di laga ini tidak hanya akan memberikan gelar yang sangat diharapkan oleh para penggemar, tetapi juga membuktikan bahwa Ten Hag masih memiliki kapasitas untuk memimpin Setan Merah.

"Ini semua tentang trofi," kata Erik ten Hag kepada wartawan, Kamis (23/05). "Kami mempunyai peluang besar untuk memenangi trofi.

"Dalam 10 tahun terakhir tidak banyak trofi yang diraih klub, namun kami punya peluang untuk memenangi dua trofi dalam dua tahun," tambahnya, mengacu pada keberhasilan timnya menjuarai Piala Liga musim lalu.

Pelatih asal Belanda itu menolak menjawab ketika ditanya apakah pertandingan akhir pekan ini bisa menjadi pertandingan terakhirnya sebagai pelatih Man United.

"Saya tidak punya apa-apa untuk dikatakan, saya hanya fokus pada pekerjaan yang harus saya lakukan dan itu adalah memenangkan pertandingan pada hari Sabtu. Kami berada dalam proyek tersebut dan terus melanjutkan proyek tersebut," kata mantan pelatih Ajax Amsterdam.

"Saya datang ke sini untuk memenangkan trofi. Sabtu besok, saya memiliki kesempatan untuk mencapai hal ini dan kami mendapatkan kesempatan ini sebagai sebuah tim.

"Setelah setiap musim Anda perlu meninjaunya dan melihat di mana Anda berada dalam proyek ini dan hal-hal apa yang mungkin perlu diubah."

Artikel Tag: Erik ten Hag, Manchester United, Piala FA

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/erik-ten-hag-optimis-man-united-bisa-selamatkan-musim-di-final-piala-fa
1243  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini