Chelsea Resmi Tunjuk Graham Potter Sebagai Pelatih Anyar

Penulis: Rei Darius
Kamis 08 Sep 2022, 22:14 WIB
Graham Potter

Graham Potter resmi menukangi Chelsea (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Pada Kamis (8/9) malam WIB, Chelsea resmi mengumumkan penunjukan Graham Potter sebagai manajer anyar, menggantikan Thomas Tuchel yang dipecat pada hari Rabu (7/9) kemarin.

The Blues mengumumkan bahwa sang juru taktik asal Inggris diikat dalam kontrak berdurasi lima tahun, dengan Potter memutuskan untuk meninggalkan Brighton & Hove Albion yang ditukangi olehnya sejak Mei 2019 silam.

Chelsea memutuskan untuk berpisah dengan Thomas Tuchel sehari setelah kekalahan memalukan dengan skor 0-1 dari tim asal Kroasia, Dinamo Zagreb, pada Selasa (6/8) malam WIB di pekan pembuka Liga Champions musim ini.

Itu menjadi kekalahan ketiga yang mereka rasakan di semua ajang pada musim ini, dengan dua kekalahan lainnya dirasakan pada pentas Premier League.

Tim yang bermarkas di Stamford Bridge tersebut memang tidak berada dalam kondisi yang memuaskan pada musim ini, setelah tertahan di peringkat keenam klasemen sementara Premier League dengan hanya meraih 10 poin dari maksimal 18 poin dalam enam pertandingan pembuka.

Sementara itu, Graham Potter telah sukses membawa Brighton & Hove Albion duduk di peringkat keempat klasemen sementara Premier League pada saat ini, setelah mengoleksi 13 poin dari enam pertandingan.

The Seagulls meraih beberapa hasil mengejutkan di musim ini, termasuk di antaranya adalah mengalahkan Manchester United dengan skor 2-1 pada pekan pembuka Premier League pada tanggal 7 Agustus lalu.

Artikel Tag: Graham Potter, Chelsea, brighton hove albion, Thomas Tuchel

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/chelsea-resmi-tunjuk-graham-potter-sebagai-pelatih-anyar
1191  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini