Arteta Tegaskan Alexandre Lacazette Masih Bagian dari Rencana Arsenal

Penulis: Fery Andriyansyah
Sabtu 18 Sep 2021, 06:00 WIB
Arsenal masih membutuhkan Alexandre Lacazette

Alexandre Lacazette belum tampil sebagai starter musim ini. (Foto: Robbie Jay Barratt - AMA/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Mikel Arteta menepis klaim bahwa Alexandre Lacazette bukan bagian dari rencananya di Arsenal musim ini, dan yakin bahwa sang striker akan berperan penting dalam kesuksesan mereka.

Alexandre Lacazette baru membuat dua penampilan dari bangku cadangan musim ini dan dikaitkan dengan kepindahan dari Emirates Stadium selama jendela transfer terakhir, mengingat kontraknya yang akan berakhir musim panas mendatang.

Striker asal Prancis itu melewatkan dua pertandingan pembuka Arsenal musim ini setelah tertular covid-19, tetapi sepenuhnya fit dalam kemenangan 1-0 atas Norwich City akhir pekan lalu, tetapi dia hanya menjadi penghangat bangku cadangan.

Namun, Arteta menegaskan bahwa pemain berusia 30 tahun itu masih memiliki peran besar untuk dimainkan di klub dan mendukungnya untuk kembali ke performa terbaiknya dalam beberapa minggu mendatang.

“Tidak, dia sepenuhnya terlibat,” kata manajer asal Spanyol itu pada konferensi menjelang pertandingan Burnley di Turf Moor pada Sabtu (18/9) malam WIB ketika ditanya tentang rencananya untuk Lacazette.

“Anda memberikan alasan mengapa dia tidak memiliki banyak menit bermain dan dia akan kembali ke performa yang bisa dia capai. Saya yakin dia akan berperan penting dalam kesuksesan kami.”

Arsenal akan bertandang ke Turf Moor pada Sabtu (18/9) besok pukul 21.00 WIB dalam upaya untuk meraih kemenangan kedua di Premier League musim ini. Namun, Lacazette tampaknya hanya akan berada di barisan pemain pengganti sekali lagi.

Artikel Tag: Mikel Arteta, Alexandre Lacazette, Arsenal

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/arteta-tegaskan-alexandre-lacazette-masih-bagian-dari-rencana-arsenal
792  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini