CJ McCollum Ceritakan Sulitnya Jaga Seorang Stephen Curry

Penulis: Viggo Tristan
Minggu 17 Jul 2022, 22:34 WIB
Stephen Curry dinilai CJ McCollum sebagai point guard yang paling sulit dijaga.

CJ McCollum mengaku kesulitan saat disuruh menjaga Stephen Curry. (Gambar: Fadeaway World)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Pebasket New Orleans Pelicans yaitu CJ McCollum mengakui tingkat kesulitan dalam menjaga pergerakan Stephen Curry. Ia tahu bahwa Curry adalah pemain yang hebat dan tahu cara untuk melepaskan diri dari penjagaan lawan.

Sebagai pemain yang berposisi sebagai guard, CJ McCollum kerap ditugaskan untuk menjaga guard kunci dari lawan seperti sosok Stephen Curry. Dalam pengalamannya selama ini, McCollum selalu dibuat kewalahan ketika berduel melawan Curry. Ketika ditanya oleh media setempat, McCollum juga tidak sungkan mengakui ketangguhan Curry.

"Menjaga pergerakannya sangatlah sulit. Anda harus memberikan banyak penjagaan, tidak hanya satu pemain saja, tetapi banyak pemain kepada Curry. Dia adalah tipikal pemain yang tidak bisa dijaga hanya oleh satu orang. Bagi saya, dia bagaikan galaksi, bagaikan sebuah planet, dan bagaikan sebuah sistem solar dalam tata surya. Semua hal tampak berpusat kepadanya," ucap McCollum saat diwawancara oleh media setempat.

Curry sendiri memang tampil brilian di musim ini dan berhasil membawa Warriors menjadi kampiun. Ia terkenal dengan kemampuannya mencetak banyak poin khususnya dari tembakan tiga angka. Meskipun dijaga seketat apapun, Curry punya banyak senjata untuk meloloskan diri. Ia bisa menembak dari jarak yang sangat jauh sekalipun (bahkan beberapa meter di luar garis tiga angka). Ketika ia dijaga oleh banyak pemain, Curry masih punya dribble yang bagus dan kemampuan umpan kepada rekan setim yang lain.

Artikel Tag: C.J McCollum, stephen curry

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/cj-mccollum-ceritakan-sulitnya-jaga-seorang-stephen-curry
1158  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini