Berita Badminton: Angga/Ricky Menang, Tim Thomas Unggul 2-0 Atas Thailand

Penulis: Yusuf Efendi
Selasa 17 Mei 2016, 20:55 WIB
Berita Badminton: Angga/Ricky Menang, Tim Thomas Unggul 2-0 Atas Thailand

Angga-Ricky/[foto:badmintonindonesia.org]

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Berita Badminton: Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi berhasil menyumbangkan poin bagi Tim Thomas Indonesia setelah berhasil mengalahkan pasangan Tim Thomas Thailand Kedren Kittinupong/Nipitphon Puangpuapech dengan tiga game dengan skor 20-22, 21-10 dan 21-12.

Pertandingan partai kedua yang berlangsung di Kunshan Stadium, Kunshan China Selasa (17/5/2016) malam waktu setempat, pada babak pertama Angga/Ricky mencoba tampil menyerang, terjadi kejar mengejar angka pada set ini, hingga kedudukan 20-20 dilakukan jus, namun pasangan Thailand Kedren Kittinupong/Nipitphon Puangpuapech berhasil menambah dua poin kritis untuk menyudahi set pertama dengan kemenangan dengan skor 20-22.

Memasuki game kedua Angga/Ricky berusaha bangkit dan tampil menyerang habis-habisan untuk merebut set kedua, berkali-kali smash yang dilakukan oleh Angga/Ricky dapat membuahkan hasil, disatu sisi pasangan Thailand Kedren Kittinupong/Nipitphon Puangpuapech banyak melakukan kesalahan sendiri sehingga set kedua dapat direbut oleh Angga/Ricky dengan skor yang cukup jauh 21-10.

Pada babak penentuan, Angga/Ricky tidak mengendurkan serangan sedikitpun dan sudah mengetahui pola permainan seperti apa yang harus dilakukan utnuk meredam permainan pasangan Thailand Kedren Kittinupong/Nipitphon Puangpuapech, sehingga Angga/Ricky semakin diatas angin dan berhasil menutup set ketiga dengan skor 21-12 sekaligus mengalahkan pasangan Thailand Kedren Kittinupong/Nipitphon Puangpuapech dan berhasil menambah poin bagi Tim Thomas Indonesia menjadi 2-0.

“Di game pertama kami mainnya masih terlalu pelan, besok-besok harus lebih banyak pemanasan.”demikian pernyataan Ricky Karanda Suwardi setelah kemenangan atas pasangan Thailand Kedren Kittinupong/Nipitphon Puangpuapech. Seperti dikutip oleh situs resmi PBSI badmintonindonesia.org.

“Tadi pelatih mengingatkan kalau di game pertama kami sudah kalah, jadi di game kedua harus bermain lebih cepat dan menekan lawan supaya bisa membalikkan keadaan. Strategi kami adalah lebih mencoba unggul di bola-bola depan, jadi dapat kesempatan menyerang. Kami juga konsisten bermain di pola kami.” Pungkas Angga menambahkan.

Artikel Tag: angga, ricky, thomas cup 2016, uber cup 2016

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/berita-badminton-anggaricky-menang-tim-thomas-unggul-2-0-atas-thailand
1322  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini