Borneo FC Wajib Menang di Derby Papadan untuk Kembali ke Puncak Klasemen

Penulis: Dayat Huri
Rabu 22 Jun 2022, 04:00 WIB
Kiper Borneo FC, Angga Saputro

Kiper Borneo FC, Angga Saputro/foto dok Borneo FC

Ligaolahraga.com -

Berita Piala Presiden: Borneo FC wajib memetik kemenangan pada laga bertajuk Derby Papadan kontra Barito Putera pada pertandingan kedua grup B Piala Presiden 2022 di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (22/6) sore pukul 16.00 WIB.

Pada pertandingan pertama kontra Madura United, Pesut Etam berhasil memetik kemenangan dengan skor 1-0. Tiga poin itu membuat mereka duduk di peringkat dua grup B Piala Presiden 2022, terpaut satu angka dari Barito Putera yang kini duduk di peringkat pertama dengan koleksi empat angka dari dua pertandingan.

Kemenangan di Derby Papadan nanti akan mengembalikan Borneo FC ke puncak klasemen sekaligus membuka asa menjadi juara grup. Konsentrasi pemain pun kini diarahkan 100 persen untuk pertandingan nanti. Para pemain juga cukup sadar pertandingan tak akan dilalui dengan mudah untuk mendapatkan tiga angka.

"Kami semua kini mengarahkan fokus ke Derby Papadaan. Itu akan jadi pertandingan tak mudah dan kami harus kerja keras untuk mendapatkan apa yang kami inginkan," terang kiper Borneo FC, Angga Saputro seperti dilansir laman resmi klub.

Disebut Angga, pertandingan kontra Barito Putera bukan hanya mengedapankan gengsi daerah. Namun juga keinginan tim melengserkan Laskar Antasari dari puncak klasemen sementara.

"Tapi seperti saya katakana tadi, Barito Putera tak mudah untuk dikalahkan. Mereka punya kualitas secara tim dan individu, mulai depan sampai juga kiper," sambungnya.

Angga sendiri tak mempermasalahkan apakah dirinya nanti dimainkan sejak awal atau tidak. Sebab menurutnya, siapa pemain yang diturunkan merupakan hak sepenuhnya pelatih kepala. Sebagai pemain, dirinya dan pemain lain hanya menjalankan instruksi dalam latihan.

"Bagi kami sebagai pemain, siapa yang diturunkan kami serahkan kepada pelatih. Dalam latihan, pelatih sudah menganalisa dan mengantisipasi bagaimana lawan kami. Kami siap menjalankan taktik pelatih jika dipercaya bermain dan kami bertekad mendapat tiga poin," tegas Angga.

Artikel Tag: Borneo FC, Piala Presiden, angga, Barito Putera, derby papadan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/borneo-fc-wajib-menang-di-derby-papadan-untuk-kembali-ke-puncak-klasemen
1008  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini