Review Liga Inggris: Watford 3-3 Liverpool, Tandukkan Britos Batalkan Tiga Poin The Reds

Penulis: Rei Darius
Sabtu 12 Agu 2017, 21:55 WIB
Review Liga Inggris: Watford 3-3 Liverpool, Tandukkan Britos Batalkan Tiga Poin The Reds

Britos seimbangkan gol kontra Liverpool (Image: Four Four Two)

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Review Liga Inggris: Gol tandukkan Miguel Britos di penghujung laga mampu membuat Watford memaksa hasil imbang dengan skor 3-3 kontra Liverpool di Vicarage Road pada hari Sabtu (12/8) malam waktu Indonesia.

The Reds sukses membalikkan keadaan menjadi 3-2 melalui gol-gol lesakkan Sadio Mane, Roberto Firmino dan Mohamed Salah, usai Stefano Okaka dan Abdoulaye Doucoure membuat tuan rumah unggul di babak pertama. Namun tandukkan Miguel Britos di masa injury time membatalkan tiga poin di depan mata.

Jalannya Pertandingan

The Hornets langsung memberikan mimpi buruk kepada barisan pertahanan Liverpool pada menit kedelapan, setelah tendangan sudut yang dieksekusi oleh Jose Holebas mampu ditanduk oleh sesama mantan pemain AS Roma, Okaka Chuka, yang merobek gawang Simon Mignolet dari jarak dekat, sementara empat defender Liverpool hanya menonton sang striker menanduk bola.

Kubu besutan Jurgen Klopp akhirnya mampu menyamakan kedudukan melalui kerja sama satu-dua antara Alberto Moreno yang kemudian dioper ke Emre Can dan dikembalikan lagi ke Mane. Sang striker asal Senegal pun tak kesulitan untuk menaklukan Heurelho Gomes dengan sekali sontekan.

Namun demikian, skor imbang itu hanya bertahan selama tiga menit. Tom Cleverley sukses membawa bola ke kotak penalti dan mengirim umpan rendah yang sempat mengenai Joel Matip dan Trent Alexander-Arnold, membuat Doucoure sukses mencetak gol melewati Mignolet.

Pada babak kedua, Gomes melanggar Mohamed Salah di dalam kotak penalti yang membuat wasit menghadiahi penalti kepada tim tamu. Roberto Firmino yang maju sebagai eksekutor mampu menyamakan skor. Kurang lebih 90 detik kemudian, skor berbalik unggul bagi Liverpool setelah bola lob dari Firmino sukses disambar oleh Salah.

Di penghujung pertandingan Watford sempat memberikan tekanan, namun Mignolet mampu melakukan penyelamatan dari upaya pemain debutan, Richarlison, namun bola hasil tepisannya berbuah sepak pojok. Melalui situasi bola mati tersebut suatu kemelut di muka gawang Liverpool terjadi dan Miguel Britos yang berada di daerah garis gawang menanduknya dengan lembut untuk menyeimbangkan skor dua menit jelang bubaran.

Susunan Pemain:

Watford (4-2-3-1): Gomes; Janmaat (Femenia 18'), Kaboul, Britos, Holebas; Doucoure, Chalobah; Amrabat, Cleverley, Pereyra (Richarlison 49'); Okaka (Gray 63').

Liverpool (4-3-3): Mignolet; Alexander-Arnold (Joe Gomez), Matip, Lovren, Moreno; Emre Can, Henderson, Wijnaldum; Salah (Milner 86'), Firmino (Origi 81'), Mane.

Video Cuplikan Gol

 

اهداف مباراة #ليفربول 3-3 #واتفورد . . الراعي الرسمي لحساب قوول . . مطعم وراب ديب الذي يقدم بطريقة مبتكرة وجبات (سندويشات راب) بكل انواعها من دجاج و لحم و مشوي وحلومي وغيرها من الأصناف و بأضافه ١٣ و اكثر من ١٣ سوس و كل زبون له حق اختيار نكهته المفضلة و تقدم الوجبات في علب مرتبة تقسم على فرديه و ثنائية و ثلاثين وعندنا اطباق جانبية مثل الفرايز بانواعه والمزارولا جيز ستك و الجكن بوبكورن و سلطات و الخ .. اسعارنا جداً رمزية و في متناول جميع شرائح المجتمع . . الانستغرام : @wrap.dip . . التوصيل : 17870005 - 39870005 @wrap.dip @wrap.dip @wrap.dip

A post shared by اهداف ابرز المباريات 🇧🇭 (@gooal_bh) onAug 12, 2017 at 6:36am PDT

Artikel Tag: Liverpool, Watford, Roberto Firmino, Mohamed Salah, Sadio Mane, Stefano Okaka, Miguel Britos

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/review-liga-inggris-watford-3-3-liverpool-tandukkan-britos-batalkan-tiga-poin-the-reds
1061  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini