Berita Liga 1 Indonesia: Jadi Pencetak Gol Termuda, Semangat Gian Zola Makin Menggelora

Penulis: M. Aldi
Selasa 23 Mei 2017, 08:15 WIB
Berita Liga 1 Indonesia: Jadi Pencetak Gol Termuda, Semangat Gian Zola Makin Menggelora

Gian Zola

Ligaolahraga.com -

Liga Olahraga - Berita Liga 1 Indonesia : Sebuah rekor dicatatkan Gian Zola Nasrullah dalam gelaran Liga 1 2017. Golnya ke gawang Bonero FC menempatkan dia sebagai pencetak gol termuda musim ini menggeser T.M. Ichsan yang main untuk tim Bhayangkara FC.

Sebuah lesatan indah dikreasi Zola lewat tendangan voli dari luar kotak 16 ketika mengejar ketertinggalan timnya. Menerima bola liar hasil kerja keras Michael Essien, Zola dengan jitu menempatkan si kulit bundar di pojok kanan atas.

Dengan gol pertamanya di kompetisi senior, Zola pun mencatatkan namanya di buku rekor. Dia masuk score sheet dalam usia 18 tahun 9 bulan 5 hari. Sedangkan umur Ichsan saat mencetak gol ke gawang Persegres saat itu ialah 19 tahun dan 5 bulan.

Zola pun sangat mensyukuri cita-cita dia mencetak gol bersama Persib senior akhirnya terkabul. Bahkan, gol tersebut menempatkan Zola dalam buku rekor. Gelandang kidal itu pun mengaku dirinya makin termotivasi untuk menorehkan catatan manis berikutnya.

"Semoga saja ke depannya makin lebih baik dan catatan itu (gol termuda) jadi penyemangat buat saya," kata Zola ketika dihubungi.

Hanya saja kebahagiaan Zola tidak maksimal karena Persib gagal mendapatkan poin penuh. Mereka harus rela kecolongan di menit akhir dan mengakhiri laga dengan skor imbang 2-2. Dia mengaku lebih senang jika golnya bisa membantu Persib merebut 3 poin.

"Lebih senang tim menang dan hasil pertandingan kemarin memang banyak yang kecewa termasuk pemain," lanjutnya.

Menurutnya Persib seharusnya mampu mengamankan kemenangan dari kubu rival, Namun apa boleh buat karena nasi sudah menjadi bubur dan satu angka harus mereka syukuri. Persib ingin menang tapi apa boleh dikata cuma mendpatkan hasil imbang.

Zola pun tetap memupuk rasa optimisme Persib akan kembali mengaum di laga-laga berikutnya dan kegagalan kemarin harus menjadi pelajaran. "Ini hasilnya dan kita harus melihat ke depan. Masih ada laga berikutnya, kita harus kerja lebih keras lagi," tukasnya.

Artikel Tag: Gian Zola, Persib, Bandung, Borneo FC, Liga 1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-1-indonesia-jadi-pencetak-gol-termuda-semangat-gian-zola-makin-menggelora
1657  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini