Performa Dominan Antar Jelena Ostapenko Jadi Kampiun Di Adelaide

Penulis: Dian Megane
Sabtu 13 Jan 2024, 21:19 WIB
Jelena Ostapenko Pulang Dari Adelaide Dengan Angkat Trofi Kemenangan

Jelena Ostapenko [image: getty images]

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Jelena Ostapenko memenangkan gelar ketujuh dalam kariernya di Adelaide International musim 2024 usai melumpuhkan Daria Kasatkina dengan 6-3, 6-2 di final.

Kemenangan tersebut merupakan kemenangan keempat petenis berkebangsaan Latvia di turnamen hard-court sekaligus menjadi gelar pertama sejak menjadi juara di Dubai musim 2022.

Berkat kemenangan tersebut, untuk kali pertama dalam lima musim terakhir, juara French Open musim 2017 akan kembali ke peringkat 10 besar. Terakhir kali ia berada di peringkat tersebut pada bulan September 2018.

Sampai saat ini, petenis berkebangsaan Latvia menikmati awal yang solid pada musim 2024. Ia membuka musim ini dengan lolos ke perempatfinal di Brisbane dan membawa pulang gelar nomor ganda turnamen tersebut bersama Lyudmyla Kichenok. Di Adelaide International, ia mampu mengalahkan Sorana Cirstea, Caroline Garcia, Marta Kostyuk, Ekaterina Alexandrova, dan Kasatkina di final.

Memasuki final di Adelaide, petenis unggulan keenam mengantongi keunggulan 5-2 dalam head to head mereka, tetapi petenis peringkat 15 dunia memenangkan pertemuan satu-satunya mereka sebelumnya di turnamen hard-court dan pertemuan tersebut terjadi di US Open musim 2017.

Lapangan yang lebih cepat di Adelaide cocok dengan permainan Kasatkina dalam dua musim terakhir. Ia diuntungkan dengan mendapatkan WO secara beruntun di perempatfinal dan semifinal setelah petenis berkebangsaan Jerman, Laura Siegemund dan petenis unggulan kedua, Jessica Pegula masing-masing mundur dari pertandingan tersebut.

Sementara petenis berkebangsaan Latvia, Ostapenko harus menghadapi laga yang menantang di awal turnamen setelah ia membutuhkan dua kemenangan tiga set secara beruntun demi mengalahkan Cirstea dan Garcia. Tetapi sejak saat itu, pengembalian sang petenis lebih tepat dan menyebabkan kerusakan.

Di sepanjang final Adelaide International yang berlangsung selama 1 jam 15 menit, petenis unggulan keenam melesatkan 32 winner dan melakukan 27 unforced error, sedangkan Kasatkina menghasilkan 12 winner dan melakukan 13 unforced error.

Kini, Ostapenko dan Kasatkina akan menuju Melbourne untuk melakoni Australian Open. kedua petenis akan mengawali laga pertama pada hari Selasa (16/1) mendatang. Petenis berkebangsaan Latvia akan mengawalinya dngan bertemu petenis tuan rumah, Kimberly Birrell, sedangkan petenis peringkat 15 dunia akan bertemu petenis AS, Peyton Stearns.

Artikel Tag: Tenis, Adelaide International, Jelena Ostapenko, Daria Kasatkina

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/performa-dominan-antar-jelena-ostapenko-jadi-kampiun-di-adelaide
349  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini